6. Screaming Skull
Ini adalah cluster galaksi-galaksi yang ditangkap citranya menggunakan sinar-X.
Anehnya, penampakan cluster Perseus tersebut menyerupai tengkorak yang sedang memekik.
Titik gelap yang membentuk hidung tengkorak adalah bayangan sinar-x, bayangan galaksi besar yang jatuh ke pusat cluster.
Baca Juga: iPad Pro 2020 Dipersenjatai Tiga Kamera ?
Berdasarkan keterangan dari NASA, tampilan super cerah di dalam gambar kemungkinan adalah lubang hitam supermasif di pusat cluster dengan gelembung yang dihempaskan oleh ledakan partikel energik di sekitarnya.
7. Fomalhaut
Fomalhaut adalah formasi bintang di konstelasi Piscis Austrinus.
Salah satu yang cukup menjadi sorotan adalah satu planet yang mengorbit bintang ini dan dijuluki Fomalhaut b.
Oleh NASA, Fomalhaut dijuluki planet zombie setelah pada 2005 dianggap sebagai gas namun terbukti sebagai planet pada 2012.
Baca Juga: Perangkat Wearable Rekomendasi Isi Libur Tahun Baru
Fomalhaut masih berusia 440 juta tahun. Sebagai perbandingan, Matahari kita diyakini berumur 4,5 miliar tahun.
Bentuk Fomalhaut sangat menakjubkan karena mirip seperti Eye of Sauron di film Lord of The Ring