Terlalu Polos, Begini Jadinya Jika Penipu Balik Ditipu

Senin, 23 Desember 2019 | 13:39 WIB
Terlalu Polos, Begini Jadinya Jika Penipu Balik Ditipu
Ilustrasi aksi scammer. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak sedikit orang membenarkan segala cara untuk mendapatkan uang, salah satunya adalah dengan menipu. Penipu umumnya lihai dalam melakukan aksinya, tapi baru-baru ini beredar tingkah laku seorang penipu yang terlalu polos dan bisa ditipu balik oleh korbannya.

Dibagikan kembali oleh akun Twitter @ggoodboy__ pada 22 Desember, ia mengunggah beberapa foto berupa tangkapan layar yang berisi pesan WhatsApp. Mulanya, pengirim pesan bertanya kepada penipu yang menjual iPhone tentang harga serta spesifikasinya.

Rupanya, penipu tersebut tidak mengetahui spesifikasi tentang perangkat yang dijualnya. Pasalnya, saat ditanya tentang PlayStore dan operasi sistem Marshmallow, penipu tersebut hanya mengiyakan. Padahal layanan PlayStore dan OS tersebut hanya ditemukan di perangkat Android.

Tak hanya itu, pengirim pesan tersebut menipu balik penipu dengan memintanya mengirimkan pulsa sebesar Rp 25 ribu sebagai alasan untuk mengakses m-banking.

Baca Juga: Ilmuwan Temukan Planet Mirip Permen Kapas

Padahal aplikasi m-banking tersebut bisa diakses melalui jaringan internet, sementara ia masih bisa mengirim pesan melalui WhatsApp.

Sang penipu menjual iPhone 7+ dengan penyimpanan sebesar 64 GB seharga Rp 2,5 juta dan mengaku bahwa perangkat tersebut asli dan baru.

"Itu OSnya yang terbaru kan gan? Sudah terinstal PlayStore juga kan?" tulis pengirim pesan.

"Tentu mas OSnya yang terbaru dan sudah terinstal PlayStore juga," jawab penipu tersebut.

"Wah mantep tuh mas. OSnya apa yaa mas? Loolipop apa Marshmellow?" tanya pengirim pesan.

Baca Juga: Pengumuman Absurb di Depan Toilet Ini Bikin Ngakak

"Marshmellow mas," jawab penipu itu lagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI