Ilmuwan Temukan Planet Mirip Permen Kapas

Senin, 23 Desember 2019 | 12:50 WIB
Ilmuwan Temukan Planet Mirip Permen Kapas
Kepler 51. [Colorado.edu]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para ilmuwan berhasil mengonfirmasi keberadaan tiga planet yang mirip dengan permen kapas karena memiliki tingkat kerapatan yang sangat rendah. Planet-planet muda ini memiliki ukuran sebesar Jupiter tapi dengan massa kurang dari seperseratus.

Ditemukan berkat teleskop Hubble, planet yang disebut sebagai "super-puffs" ini merupakan kelas planet muda yang sangat langka dan unik. Tidak ada planet seperti itu dalam susunan tata surya Bimasakti.

Dilansir dari laman IFL Science, ketiga planet tersebut mengorbit bintang Kepler 51 yang terletak sekitar 2.600 tahun cahaya. Disebut sebagai Kepler 51b, Kepler 51c, dan Kepler 51d, planet tersebut pertama kali diidentifikasi pada 2014, tetapi pengamatan terbaru ini mengungkapkan massa dan ukurannya.

Penelitian yang dipimpin oleh Jessica Libby-Roberts dari University of Colorado, memperkirakan ketiga planet memiliki kepadatan kurang dari 0,1 gram per sentimeter kubik volume, yang hampir identik dengan permen kapas.

Baca Juga: Vivo Pastikan Bawa Ponsel Baru ke MWC 2020

Tim penelitian percaya bahwa ketiga planet tersebut terbentuk lebih dulu dibandingkan dengan bintang Kepler 51. Planet menunjukkan bahwa sistem ini masih dalam masa pertumbuhan dan akan terus berubah selama miliar tahun ke depan.

Kepler 51. [NASA]
Kepler 51. [NASA]

Diprediksi, Kepler 51b akan menyusut karena semakin banyak atmosfer yang tererosi ke ruang angkasa oleh cahaya bintang. Planet itu akan menjadi seukuran Neptunus yang sedikit lebih kecil dan lebih panas.

Sementara, Kepler 51d juga akan menyusut tetapi karena letaknya lebih jauh dari bintang induk, kemungkinan planet itu akan menjadi "permen kapas".

Tim penelitian berharap dapat mengamati ketiga planet tersebut lebih jelas setelah James Webb Space Telescope dioperasikan. Saat ini, penelitian sudah dipublikasikan dalam jurnal ilmiah dan bisa dibaca melalui ArXiv.

Baca Juga: Pengumuman Absurb di Depan Toilet Ini Bikin Ngakak

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI