Suara.com - Laut dalam merupakan sebuah tempat di muka Bumi yang memiliki banyak misteri. Salah satunya adalah telah ditemukan ikan predator yang disebut ikan naga laut dalam.
Ikan predator di laut dalam ternyata memiliki adaptasi yang luar biasa sehingga memiliki bentuk wajah dan tubuh menyeramkan.
Tak hanya menyeramkan, ikan naga laut dalam (deep-sea dragonfish) ternyata juga memiliki gigi transparan setajam pisau.
Panjangnya hanya 15 sentimeter, ikan naga laut dalam (Aristostomias scintillans) memiliki rahang sangat besar.
Baca Juga: Keramik Anak Tangga dari iPhone, Warganet : Horang Kaya Bebas!
Bahkan jika dibandingkan dengan ukuran tubuhnya, maka kepala dan rahang milik ikan predator itu sangat tidak seimbang.
Rahangnya dapat memanjang dan membuka melebihi rahang ikan pada umumnya. Ikan naga laut dalam ini dipenuhi belasan gigi taring transparan yang lebih tajam daripada gigi milik piranha.
Peneliti menemukan bahwa gigi mereka mempunyai ketajaman yang hampir setara dengan pisau yang sering diasah.
Penelitian mengenai ikan naga laut dalam ini telah dipublikasikan di jurnal Matter pada awal Juni 2019.
Marc Meyers, salah seorang peneliti dari University of California menjelaskan bahwa gigi transparan ikan naga tersebut menjadi bukti adaptasi luar biasa hewan di laut dalam.
Baca Juga: Duh! Pengguna WhatsApp Ancam Hapus Akun Mereka Gara-gara Ini
"Sebagian besar hewan laut dalam memiliki adaptasi yang unik, tetapi fakta bahwa ikan naga memiliki gigi transparan membuat kita bingung mengingat sifat itu biasanya ditemukan pada spesies yang lebih besar," kata Marc Meyers dikutip laman IFLScience.