Suara.com - Stiker WhatsApp masih menjadi fitur baru yang menyenangkan karena pengguna dapat mengirim berbagai stiker dan melakukan kustomisasi. Tapi tidak semua aplikasi penyedia stiker WhatsApp layak diunduh.
Dilansir dari Make Tech Easier, berikut tiga aplikasi stiker WhatsApp terbaik:
1. Sticker.ly
Aplikasi besutan Snow, Inc. ini memiliki ukuran sebesar 19 MB. Aplikasi Sticker.ly berisi berbagai macam stiker WhatsApp yang dapat diunggah oleh pengguna. Bahkan lebih mudah untuk membuat dan mengunggah paket stiker pengguna sendiri dengan menggunakan fitur Auto Cut yang terintegrasi.
Baca Juga: Cara Merekam Panggilan WhatsApp di Android dan iPhone
2. WAStickerApps - Game Stickers for Whats-app
Aplikasi stiker besutan 4K Productions ini memiliki ukuran sebesar 12 MB. Sesuai namanya, aplikasi ini berisi serangkaian stiker yang mencakup berbagai game seperti PUBG, Super Mario, Angry Birds, League of Legends, dan masih banyak lagi.
Semua stiker telah dibuat khusus sehingga stiker-stiker itu benar-benar sah dan tidak akan melanggar hak cipta jika pengguna menggunakannya dalam video YouTube atau di platform lain.
3. 10 Sticker Packs for WhatsApp
Aplikasi sebesar 17 MB ini dikembangkan oleh Telegram LLC. Aplikasi ini berisi pilihan karakter seperti kelinci, burung, buaya, kucing, hiu, anjing, unicorn, penguin, dan beruang kutub.
Baca Juga: Waspada! Kiriman Video WhatsApp Bisa Sebarkan Malware
Menariknya, aplikasi stiker ini berasal dari Telegram. Pengguna dapat menambahkan paket stiker dengan mengetuk tanda tambah yang terlihat sebelum memasukkan paket stiker atau dengan mengetuk tombol hijau bertuliskan Tambahkan ke WhatsApp.