Suara.com - Di balik kesibukannya sebagai seorang aktris, Pevita Pearce rupanya gemar bermain game. Ia pun sempat mewakili Indonesia di ajang PUBG Mobile Club Open (PMCO) Spring Global Final 2019 yang berlangsung di Berlin, Jerman Juli lalu.
"Aku masuk ke dalam nominasi 100 Top Player. Padahal aku main game for fun, bukan pro player," jelas Pevita saat di sela-sela peluncuran Asus ROG Phone II di kawasan Jakarta Barat, Kamis (5/12/2019).
Di panggung yang sama, Pevita juga bercerita bahwa kegemarannya bermain game sudah ia jalani sejak kecil. Saat itu, kata Pevita, ia sering ke warnet hanya untuk bermain game online.
"Nggak kaya sekarang, dulu main game harus ke warnet padahal kurang nyaman. Sekarang enak bisa main game secara mobile di mana pun," imbuh pemeran Sri Asih di Jagat Langit Bumi Universe itu.
Baca Juga: Bukan Takut Tapi Bikin Gemas, Ada Buaya di Atas Helm Driver Ojol Ini
Setiap harinya ini, ia berusaha menyempatkan diri untuk bermain PUBG Mobile. Sembari bercanda, ia menunggu ada tim esport yang mau meminangnya.
"Aku masih nunggu (tim e-sport) yang ngajakin join," lanjut dara kelahiran Jakarta tersebut.
Pevita juga menilai bahwa saat ini, industri e-sport tidak bisa dipandang sebelah mata lagi. Ketika ia ke Berlin, dia melihat banyak anak muda yang awalnya sekadar hobi menjadi pro player.
Sebagai contoh, Pevita sempat menyebut nama tim Bigetron RA yang memenangi turnamen PUBG Mobile Club Open 2019 di Kuala Lumpur, Malaysia belum lama ini.
"Lewat e-sport mereka mengharumkan nama Indonesia. Aku akan terus menyupport perkembangan e-sport di Indonesia," tutup Pevita Pearce.
Baca Juga: Sst.. Ada Tato Tersembunyi di Mumi Mesir Berusia 3 Ribu Tahun