Kelewat Santuy! Perempuan Ini Parkir di Tengah Jalan Tanpa Merasa Bersalah

Selasa, 03 Desember 2019 | 06:05 WIB
Kelewat Santuy! Perempuan Ini Parkir di Tengah Jalan Tanpa Merasa Bersalah
Aksi perempuan parkir sembarangan. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai pengendara mobil ataupun motor sudah sepatutnya memikir orang lain saat membawa kendaraan, salah satunya adalah cara parkir. Belakangan beredar kelakuan seorang perempuan, terekam kamera memarkir mobil pribadinya di tengah jalan dengan santainya.

Video berdurasi 1 menit yang dibagikan oleh akun Twitter @merapi_news pada 30 November, merekam sebuah mobil berwarna hitam tengah berhenti di tengah jalan. Dari video CCTV yang direkam dari dalam mobil itu diketahui bahwa kejadian tersebut terjadi pada 29 November 2019 pukul 10:10.

Dari dalam mobil yang berhenti itu, keluar seorang perempuan mengenakan jilbab dengan baju berwarna putih. Ia terlihat tengah mengganti alas kakinya.

Seolah tak peduli dengan mobil yang berhenti tak jauh darinya, perempuan itu justru masuk ke dalam rumah dan terlihat ingin membeli sesuatu.

Baca Juga: China Targetkan Bangun 45 Ribu BTS 5G

Akhirnya, mobil yang merekam kejadian ini pun harus lewat sisi jalan yang cukup sempit dan terbilang terlalu mepet dengan mobil milik perempuan tersebut. Menurut keterangan, kejadian ini terjadi di Turi, Sleman, Yogyakarta.

Video yang telah dilihat sebanyak lebih dari 43 ribu penayangan dan dibagikan sebanyak lebih dari 440 kali ke sesama pengguna Twitter ini pun menuai beragam komentar. Tak sedikit warganet yang geram karena tingkah laku perempuan tersebut.

"Punya duit tapi nggak punya otak. Mungkin," tulis akun @wbhahaha.

"Sekarang banyak orang kaya yang punya mobil baru tapi nggak punya attitude yang benar dalam menggunakan mobil," komentar @muhammadrahar11.

"Astaga aku yang emosi," tambah @dnnlwm.

Baca Juga: Wadidaw! Pengguna Android Segera Cek Aplikasi Terinstal Anda

"Di samping ada halaman luas, kenapa parkir di jalan? Di tengah jalan lagi. Apakah orang-orang sekarang sudah tidak mempedulikan atau menghiraukan orang lain? Apakah orang-orang sekarang cuma mikirin diri sendiri? Apakah orang tersebut baru belajar bawa mobil? Sehingga memilih parkir di tengah jalan agar mudah dikendarain lagi?" tanya @bowa_sarnawi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI