Final Fantasy XIV Jadi Game Pertama di PlayStation 5 ?

Minggu, 24 November 2019 | 06:55 WIB
Final Fantasy XIV Jadi Game Pertama di PlayStation 5 ?
Ilustrasi Final Fantasy XIV. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meskipun PlayStation 5 baru akan meluncur pada musim liburan tahun depan, namun beberapa pengembang game tengah menyiapkan game andalannya agar bisa dimainkan dalam konsol tersebut

Tidak mengherankan jika sebagian gamer menanti judul game pertama yang bisa dimainkan di PlayStation 5. Nah, untuk menghilangkan rasa penasaran tersebut, laman Final Fantasy UK Fans mengungkap bocoran menarik.

Dilansir laman T3, direktur Square Enix sekaligus produser Final Fantasy menjelaskan bahwa pihaknya tengah bekerja keras untuk mengembangkan Final Fantasy XIV versi PlayStation 5.

"Meskipun bukan konfirmasi, Yoshida-san menyatakan harapan bahwa Final Fantasy XIV Online suatu hari nanti akan muncul pada generasi berikutnya di konsol game buatan Sony," tulis seorang fans di laman tersebut.

Baca Juga: So Sweet... Sulit Berenang, Pemilik Ikan Mas Buatkan Kursi Roda Khusus

Meskipun pada dasarnya Final Fantasy XIV adalah game dengan genre Massively Multiplayer Online (MMO), tetapi pihak pengembang disebut-sebut akan membawa game besutannya ke level yang lebih tinggi.

Sony PlayStation 5 [Sony].
Sony PlayStation 5 [Sony].

Terlepas dari tebak-tebakan game pertama yang dirilis untuk PS5, konsol ini digadang menjadi perangkat game tercepat dengan setuhan grafis terbaik yang pernah dibuat oleh Sony.

Soal tampilan grafis PS5, produser game Keisuke Kikuchi mengatakan bahwa konsol ini dibekali prosesor Zen 2 yang bisa menyajikan grafis dalam game sesuai dengan realita.

Selain peningkatan kualitas grafis, perangkat ini juga disebut-sebut bakal memiliki waktu tunggu (loading time) yang super cepat, sehingga bisa menghilangkan jeda di dalam permainan.

Baca Juga: Oppo Akan Produksi Chipset Sendiri?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI