2. Bung Tomo
Bung Tomo atau Sutomo merupakan pahlawan yang dikenang perannya dalam melawan kembalinya penjajah Belanda melalui tentara NICA. Sosok ini dikenal dengan pidato-pidatonya yang mampu menggugah semangat perjuangan rakyat.
![Bungn Tomo. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/11/09/64463-bung-tomo.jpg)
Potret yang diunggah @ringkasansejarah ini memperlihatkan sosok Bung Tomo yang sedang diwawancarai para wartawan mengenai larangan pidato yang ia terima. Perjuangan Bung Tomo berakhir saat dirinya meninggal pada 7 Oktober 1981 di Padang Arafah saat menunaikan ibadah haji.
Warganet mengenang Bung Tomo sebagai sosok yang tidak tergiur dengan jabatan dan terus mempejuangkan kemerdekaan secara seutuhnya.
"Tampak kuat, cerdas dan berkelas," kata @akmal.jf.nst.