Duh! Beredar Akun Palsu Mendikbud Nadiem Makarim

Dythia Novianty | Dinar Surya Oktarini
Duh! Beredar Akun Palsu Mendikbud Nadiem Makarim
Mendikbud Nadiem Makarim saat acara Lepas Sambut di Kemendikbud, Jakarta, Rabu (23/10). [Suara.com/Arya Manggala]

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim merupakan salah satu menteri paling disorot.

Suara.com - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim merupakan salah satu menteri paling disorot di kabinet Jokowi periode kedua ini. Akhir-akhir ini, beredar akun Mendikbud Nadiem Makarim..

Hal ini disanggah langsung oleh pihak Kemendikbud. Meskipun sebagai menteri termuda di kabinet kedua Presiden Jokowi, Mas Nadiem, sapaan sekarang, ternyata tidak memiliki media sosial dengan akun Mendikbud Nadiem Makarim.

Sebagaimana tertulis di laman resmi Twitter @Kemendikbud_RI mengatakan bahwa Nadim Makarim tak memiliki akun media sosial jika ada akun atas nama Mendkibud Nadiem Makarim, yang berarti akun tersebut merupakan akun palsu.

Hal ini diunggah oleh akun Kemendikbud karena banyak akun Instagram dan Twitter yang mengatasnamakan Nadiem sebagai Mendikbud.

Baca Juga: Diumumkan saat Tahun Ajaran Baru, Abdul Mu'ti Rombak Sistem Pendidikan Era Nadiem?

Beberapa akun mengatasnamakan Nadiem Makarim beredar mengatasnamakan mantan CEO Gojek tersebut.

Postingan Kemendikbud membantah akun medsos Mendikbud Nadiem Makarim. [Twitter]
Postingan Kemendikbud membantah akun medsos Mendikbud Nadiem Makarim. [Twitter]

Namun akun-akun tersebut tak memiliki centang biru atau verified dari Twitter dan Instagram.

Perlu diketahui bahwa akun resmi pejabat RI umumnya sudah verified dari media sosialnya dengan tanda centang biru.

Sehingga bisa dipastikan, akun-akun tersebut bukanlah milik Nadiem Makarim yang asli.

Tak hanya Nadiem Makarim yang tak memiliki media sosial, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate juga sempat tak memiliki akun media sosial Twitter.

Baca Juga: Viral Siswa SMA Tak Bisa Jawab Soal Pembagian, Publik Ramai Salahkan Nadiem Makarim

Postingan Kemendikbud membantah akun medsos Mendikbud Nadiem Makarim. [Twitter]
Postingan Kemendikbud membantah akun medsos Mendikbud Nadiem Makarim. [Twitter]

Namun usai dilantik, beberapa hari kemudian ia membuat akun Twitter @PlateJohnny.