5 Jenis Penipuan Telepon Paling Umum yang Harus Dihindari

Sabtu, 02 November 2019 | 07:00 WIB
5 Jenis Penipuan Telepon Paling Umum yang Harus Dihindari
Ilustrasi aksi scammer. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Teknologi bisa memudahkan sekaligus berubah menjadi senjata untuk menipu seseorang. Salah satunya adalah scammers telepon yang menipu orang lain untuk mengambil keuntungan.

Ada beberapa tipe scammers telepon. Dilansir laman Android Authority, berikut lima jenis penipuan telepon paling umum yang harus dihindari:

1. Penipuan telepon bank

Penipu umumnya mengirim pesan berupa peringatan pada penggunaan kartu debit atau kredit. Scammers akan meminta data sensitif korban, seperti informasi pribadi, nomor kartu, hingga PIN.

Baca Juga: Hii Seram.. Hubble Bagikan Foto Galaksi Berbentuk Wajah Mengerikan

Penipuan bank juga sangat marak terjadi secara online. Penipu akan membuat situs web yang terlihat meyakinkan dengan lembaga bank tertentu. Korban biasanya akan mendapatkan email atau SMS dengan tautan ke situs web.

Meski memiliki cara yang berbeda-beda, tetapi penipu hanya ingin mendapatkan informasi pribadi korban.

2. Penipuan berhadiah

Penipuan dengan mengatakan bahwa korbannya mendapatkan hadiah berupa uang tunai dari lembaga resmi tertentu sangat marak terjadi, terlebih jika korban mudah percaya.

Umumnya korban akan diminta untuk menyebutkan PIN atau kode untuk mengakses akun. Dengan kode tersebut, penipu akan mengambil alih akun dengan mudah.

Baca Juga: Seri Samsung Galaxy S11 Akan Hadir dengan One UI 2.1?

3. Penipuan dukungan teknis

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI