Suara.com - Pekan lalu, Samsung Electronics meluncurkan selfie pertama di dunia yang dikirim ke luar angkasa.
Selfie tersebut diambil oleh artis Cara Delevingne dan masuk ke dalam proyek SpaceSelfie, sebuah misi untuk memberi semua orang kesempatan mendapatkan wajah mereka di ruang angkasa.
SpaceSelfie memberi konsumen kesempatan untuk bergabung dengan Delevingne untuk mengunggah foto mereka ke luar angkasa lewat situs web Mission Control Samsung.
Nantinya, foto-foto itu akan ditampilkan pada Galaxy S10 5G onboard.
Baca Juga: Ini yang Ditemukan Wahana Antariksa China di Sisi Jauh Bulan
Sayangnya, balon pengangkat satelit SpaceSelfie milik Samsung terjatuh di lahan pertanian di Michigan setelah terbang di ketinggian sekitar 19,8 kilometer.
Samsung mengatakan bahwa insiden tersebut terjadi karena kondisi cuaca dan harus melakukan pendaratan darurat, tapi naas satelit itu jatuh dan rusak.
"Balon SpaceSelfie Samsung kembali mendarat ke Bumi. Seharusnya balon ini mendarat di Amerika Serikat, tapi kondisi cuaca mengakibatkan pendaratan awal di daerah pedesaan yang dipilih," ucap juru bicara Samsung.
Dilansir laman Android Authority, Samsung bekerja sama dengan Raven Industries untuk menjalankan proyek ini. Pihak Samsung sendiri sudah berkunjung ke daerah pertanian itu untuk memastikan pemilik aman dan tidak ada kerusakaan.
SpaceSelfie sendiri telah dilakukan Samsung pada 2014 dengan menggandeng Ellen DeGeneres yang mengambil selfie menggunakan Samsung Galaxy Note 3. Lima tahun kemudian, Samsung melakukan misi ini lagi dengan menggunakan Samsung Galaxy S10 milik Delevingne.
Baca Juga: Siap-siap! Menkominfo Bakal Kenakan Pajak Layanan Video on Demand