Suara.com - Samsung Galaxy S10 dan Note 10 dikabarkan segera menerima update Android 10 pada akhir tahun ini.
Pasalnya, pembuat platform Android, Google, baru saja memasukkan vendor Korea Selatan ini ke dalam daftar perusahaan yang akan menerima Android 10.
Sebagaimana dikutip dari Bgr.com pada Sabtu (26/10/2019), kabar ini terungkap beberapa hari setelah Samsung membuka Android 10 Beta untuk Galaxy S10.
Dengan begitu, kemungkinan besar Galaxy S10 bakal menjadi ponsel Samsung pertama yang menerima update Android 10 ketimbang seri lainnya.
Baca Juga: Google Wajibkan Ponsel Android 2020 Gunakan Android 10 Jika Tidak ...
Sdangkan dalam sebuah postingan blog Android Developers milik Google, raksasa internet ini menjelaskan cara kerja Project Treble yang membantu untuk mengurangi waktu tunggu update Android bagi ponsel non-Pixel.
Artinya, merek ponsel di luar Google Pixel tidak memerlukan waktu menunggu yang terlalu lama untuk menerima update Android 10. Selain Samsung, pembaruan ini juga bakal menyambangi Xiaomi dan Essential.
Untuk saat ini, Android 10 baru bisa dinikmati oleh ponsel-ponsel berbasis Android One, seperti Google Pixel, OnePlus dan beberapa seri Nokia, seperti Nokia 8.1.