Suara.com - Keberadaan ponsel anyar Xiaomi, Redmi Note 8 Pro, sepertinya membuat vendor ponsel lainnya kebakaran jenggot. Maklum, ponsel dengan kamera 64 MP pertama di Indonesia itu hanya dibanderol Rp 3 jutaan saja.
Di sisi lain, murahnya harga Redmi Note 8 Pro memaksa sejumlah vendor untuk menurunkan harga jual produk mereka di segmen menengah, seperti yang dilakukan oleh Huawei terhadap Nova 5T.
Sebagai informasi, harga Huawei Nova 5T pada mulanya berbanderol Rp 6.899.000. Setelah Redmi Note 8 Pro muncul, harga untuk ponsel ini 'dipangkas' dengan iming-iming cashback sebesar Rp 1.400.000. Artinya, konsumen hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 5.499.000 untuk membawa pulang satu unit Huawei Nova 5T.
"Penawaran menarik ini kami tujukan untuk konsumen yang ingin secara langsung menikmati pengalaman bermain game yang berbeda dengan menggunakan Huawei nova 5T," jelas Deputy Country Director Huawei CBG Indonesia Lo Khing Seng dalam keterangan resminya, Minggu (20/10/2019).
Baca Juga: Pelantikan Jokowi - Ma'ruf, Tagar #MatikanTVSeharian Bergema
"Spesifikasi yang handal dan terdepan, serta penawaran harga yang cukup menarik, kami yakin mampu menarik antusias konsumen yang lebih besar lagi."
Terlepas dari penurunan harga tersebut, Huawei Nova 5T ditenagai prosesor Kirin 980 berukuran 7 nm yang dikombinasikan dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB.
Sedangkan untuk keperluan fotografi, ponsel terbaru ini mengandalkan empat kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 48 MP, lensa ultrawide 16 MP, lensa makro 2 MP, dan depth sensor 2 MP. Sementara kamera depannya beresolusi 32 MP.