Mengintip Tampilan Fisik Redmi Note 8

Jum'at, 11 Oktober 2019 | 13:35 WIB
Mengintip Tampilan Fisik Redmi Note 8
Redmi Note 8. [Suara.com/Tivan Rahmat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah lama absen merilis ponsel baru di Indonesia, Xiaomi diam-diam sedang menyiapkan panggung peluncuran Redmi Note 8.

Hal ini diketahui setelah Suara.com berkesempatan mengikuti acara sneak preview Redmi Note 8, di kawasan Petogogan, Jakarta Selatan, Jumat (11/10/2019).

Dari tampilan fisiknya, ponsel ini hadir dalam dua pilihan warna, yaitu hitam dan biru. Di bagian muka, Redmi Note 8 juga terlihat masih menggunakan layar berponi alias notch dengan motif tetesan air. Notch tersebut digunakan untuk menempelkan kamera depan. Dekat layar bagian bawah, terdapat logo Redmi.

Redmi Note 8. [Suara.com/Tivan Rahmat]
Redmi Note 8. [Suara.com/Tivan Rahmat]

Pada bagian kanan ponsel, terpasang tombol volume dan power. Di sebelah kiri ada slot untuk kartu SIM dan MicroSD. Sementara bagian bawah diisi oleh lubang speaker, port jack 3,5 mm, dan colokan Type-C untuk mengisi baterai dan transfer data. Adapun bagian atas dibiarkan polos begitu saja.

Baca Juga: Viral, Cara Membuat Manisan Buah, Warganet Malah Dibuat Penasaran

Redmi Note 8. [Suara.com/Tivan Rahmat]
Redmi Note 8. [Suara.com/Tivan Rahmat]

Beralih ke bagian belakang ponsel, sudut kiri atas Xiaomi Redmi Note 8 terpasang empat kamera dengan konfigurasi yang berbeda. Di dekat kamera utama, terlihat juga LED flash untuk membantu penerangan saat memotret atau merekam video dalam kondisi minim cahaya.

Redmi Note 8. [Suara.com/Tivan Rahmat]
Redmi Note 8. [Suara.com/Tivan Rahmat]

Sementara itu, bagian tengah di punggung ponsel ini dipasangi pemindai sidik jari alias fingerprint berbentuk bulat. Sayangnya, pihak Xiaomi Indonesia belum mengizinkan untuk mengungkap jeroan maupun spesifikasi Redmi Note 8.

Selain itu, mereka juga belum bisa mengungkap harga Redmi Note 8 di Indonesia, sampai ponsel ini resmi meluncur pada akhir Oktober mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI