Cara Memainkan Call of Duty: Mobile di PC

Rabu, 09 Oktober 2019 | 12:50 WIB
Cara Memainkan Call of Duty: Mobile di PC
Call of Duty Mobile. (Google Play Store)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain game Call of Duty: Mobile sekarang dapat bermain dalam platform PC melalui emulator Gameloop milik Tencent. Melalui emulator tersebut, pemain akan merasakan pengalaman bermain game Call of Duty: Mobile yang berbeda karena memberikan beberapa dukungan.

Sebagaimana dilansir laman Digital Trends, berikut cara untuk memainkan Call of Duty: Mobile:

1. Unduh emulator Gameloop dengan mengakses https://gameloop.fun/ dan gulir ke bawah hingga menemukan game Call of Duty: Mobile. Klik game tersebut
2. Instal Gameloop dari file yang diunduh
3. Klik tab Game Center
4. Klik gambar Call of Duty: Mobile di bawah bagian Recommended
5. Klik Download

Salah satu tokoh jagoan dalam game Call of Duty: Mobile. [callofduty.com]
Salah satu tokoh jagoan dalam game Call of Duty: Mobile. [callofduty.com]

Pengunduhan dan pemasangan akan dimulai secara otomatis. Pemain juga dapat meningkatkan Call of Duty: Mobile FPS dengan mengetuk ikon garis horizontal tiga di kanan atas untuk menemukan beberapa pengaturan penting seperti resolusi layar, lokasi tangkapan layar, dan bahkan metode rendering mana yang digunakan.

Baca Juga: Terungkap! Sony Konfirmasi Jadwal Peluncuran PlayStation 5

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI