Suara.com - Google menghadirkan ekstensi baru untuk peramban Google Chrome pada awal tahun ini untuk membantu pengguna mengidentifikasi apakah akun mereka telah disusupi dan menyarankan mengubah kata sandi akun.
Terbaru, Google telah mengumumkan fitur-fitur baru melalui blog Safety & Security untuk meningkatkan keamanan layanan dan produk milik Google, termasuk keamanan kata sandi.
Google menambahkan fitur pemeriksaan kata sandi di dalam Akun Google pengguna yang memungkinkan pengguna memindai semua kata sandi yang tersimpan dan merekomendasikan tindakan yang perlu dilakukan. Dilansir dari Gadgets Now, berikut cara menjaga keamanan kata sandi dengan Google:
1. Akses situs https://myaccount.google.com
2. Masuk menggunakan Akun Google
3. Buka bagian Security
4. Gulir ke bawah dan cari opsi Signing in to other sites
5. Pilih opsi Password Manager
6. Di halaman berikutnya, klik Get Started untuk mengaktifkan layanan. Halaman ini akan menampilkan daftar semua kata sandi yang disimpan di Akun Google pengguna
7. Klik tautan Check password
8. Pengguna akan diarahkan ke halaman lain. Klik tombol Check Passwords
9. Pengguna akan diminta untuk memasukkan kata sandi untuk verifikasi
10. Setelahnya, Google akan menganalisis semua kata sandi yang disimpan dan menunjukkan hasilnya dalam tiga kategori yaitu Compromised, Reused, dan Weak
11. Alat pemeriksaan tersebut juga akan mengungkapkan daftar akun yang memiliki kata sandi yang sama
Baca Juga: Awas! Ada Gif Berbahaya di WhatsApp
Klik tombol panah ke bawah dan pengguna akan melihat daftar berisi semua akun yang memerlukan perubahan kata sandi. Klik tombol Change Password untuk mengubah kata sandi.