Suara.com - Menu makanan atau minuman di Indonesia terkadang memang dibuat seunik dan semenarik mungkin. Tak hanya itu, baru-baru ini sebuah foto yang menampilkan deskripsi dari menu di sebuah kafe beredar di media sosial dan menarik perhatian warganet.
Dibagikan oleh akun Twitter pada 2 Oktober, ia mengunggah beberapa foto berupa tangkapan layar dari aplikasi Gojek yang menampilkan salah satu kafe di Duri Pulo, Jakarta Pusat, yang masuk ke dalam layanan GoFood.
Sekilas, menu yang ditulis memang terlihat biasa saja. Namun, jika dibaca deskripsi menu di bagian bawahnya, mereka menulis rangkaian kalimat unik.
Sebagai contoh, menu Omelette Curry Rice memiliki deskripsi menu "Rich Brian aja belum pernah makan di sini, luar biasa". Meski pun tidak ada hubungannya dengan nama menu makanan yang ditulis, namun menu tersebut justru menjadi sorotan warganet.
Baca Juga: Bikin Salfok Warganet, Ada yang Bisa Tebak Smartphone Penjual Gorengan Ini?
Contoh lainnya adalah menu Chicken Teriyaki Curry Rice dengan deskripsi yang berbunyi, "Ribet masaknya, beli yang katsu aja". Tak hanya itu, ada salah satu menu mie yang memang terletak cukup jauh sehingga pembeli harus menggulirkan ke bawah layar. Pada deskripsi menu mie tersebut tertulis, "Beli kek, jauh amat scroll sampe ke bawah mentok".
Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 42 ribu kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar dari warganet.
"S3 Marketing Milenial Harvard University," tulis akun @dianarisandi92.
"Abis liat ini jadi pengen nambahin deskripsi makanan di resto dah biar nggak hambar-hambar amat wkwk," ungkap @puterriy.
"Keren, hebat, sungguh kreatif," komentar @brazendustx.
Baca Juga: Respon Warganet soal Larangan Nama Produk Neraka, Setan, dan Iblis oleh MUI
"Wkwkwk gila woy ngakak," tambah @leslyelisaa.
"Ngakak wkwk malah jadi pengen makan di tempatnya," ungkap @biargadistalk.