Tanpa Batasan Jam, Indosat Ooredoo Rilis Paket Freedom Internet

Selasa, 01 Oktober 2019 | 14:45 WIB
Tanpa Batasan Jam, Indosat Ooredoo Rilis Paket Freedom Internet
Indosat Ooredoo menghadirkan paket terbaru di Jakarta, Selasa (1/10/2019). [Suara.com/Lintang Siltya Utami]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Umumnya, paket internet yang ditawarkan akan terbagi berdasarkan penggunaan jam meskipun pengguna membeli paket sebesar belasan atau puluhan GB. Melihat keluhan pengguna internet mengenai hal tersebut, Indosat Ooredoo menghadirkan paket terbaru yaitu Paket Freedom Internet.

Paket ini sejalan dengan D strategi LEAD, yaitu mendapatkan kepercayaan pelanggan dengan memberikan layanan dengan harga dan kualitas yang sepadan.

Indosat Ooredoo ingin memberikan pelanggan pilihan paket internet simple tanpa batasan kuota malam dan lokal serta kekhawatiran akan pulsa yang cepat habis karena terpotong. Tak hanya itu, kuota internet yang didapatkan pun diklaim tidak akan terbagi-bagi.

"IM3 Ooredoo senang bisa menghadirkan Freedom Internet, paket internet simple, transparan, dan membebaskan pelanggan dari kekhawatiran. Pelanggan dapat tetap online 24 jam penuh tanpa harus khawatir ada batasan internet seperti kuota malam, pembagian kuota rumit yang banyak ditawarkan oleh para kompetitor saat ini, hingga bebas dari risiko pulsa yang hilang dengan pulsa safe," ucap Ritesh Kumar Singh, Chef Marketing Officer Indosat Ooredoo, dalam acara peluncuran Paket Freedom Internet di Jakarta, Selasa (1/10/2019).

Baca Juga: Pelanggan IM3 Ooredoo Prime Tembus 1 Juta Menit Panggilan Gratis

Indosat Ooredoo menghadirkan paket terbaru di Jakarta, Selasa (1/10/2019). [Suara.com/Lintang Siltya Utami]
Indosat Ooredoo menghadirkan paket terbaru di Jakarta, Selasa (1/10/2019). [Suara.com/Lintang Siltya Utami]

Paket Freedom Internet menawarkan lima varian dengan 100 persen kuota utama, mulai dari Rp 15 ribu untuk kuota 2 GB dengan masa aktif 15 hari, Rp 25 ribu untuk kuota 3 GB dengan masa aktif 30 hari, Rp 50 ribu untuk kuota 10 GB dengan masa aktif 30 hari, Rp 75 ribu untuk kuota 18 GB dengan masa aktif 30 hari, dan Rp 100 ribu untuk kuota 25 GB dengan masa aktif 30 hari.

Selain itu, jika pengguna masih memiliki sisa kuota namun masa aktif telah habis, maka kuota tersebut akan terakumulasi. Untuk dapat mengaktifkan Paket Freedom Internet, pengguna dapat mengaksesnya melalui *123#, aplikasi myIM3, atau membelinya melalui e-commerce, outlet, dan convenience store.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI