Baca Juga : Potret Petugas Tidur Usai Tangani Kebakaran Hutan Kalimantan Ini Bikin Haru
Dalam thread serta video yang viral di Twitter, Susan Lankester juga membagikan caption yang bertuliskan "Burung jatuh dari langit karena udara beracun yang kita hirup? Ini karena bisnis tidak bertanggung jawab yang membahayakan manusia & hewan".
Masih belum jelas di mana video tersebut diambil, namun dari logatnya, video ini berasal dari sebuah daerah di Indonesia, bukan di Malaysia.
"Kabutnya menggila bung! Gara-gara kabut banyak burung mati. Whuuy, ini burung walet kayaknya ini. Banyak bos..," kata seorang pria di dalam video itu.
Baca Juga: Terjebak Kabut Asap Kapten Nekat Kandaskan Kapal di Pelalawan
Baca Juga : Selain Ular Piton, Foto Orangutan di Tengah Kebakaran Hutan Ini Juga Viral
Thread dan video tersebut mendapatkan beragam komentar dari warganet.
"Bagian sedihnya, kita harus toleransi pada hal seperti ini setiap tahunnya. Apa yang kira-kira pemerintah lakukan di luar sana?" kata warganet Malaysia bernama @JosephR13358827.
"Ini sangat menyedihkan, lagi-lagi kekejaman manusia membuat makhluk lain menderita," tulis @lamkanahraf.
Baca Juga: Viral Pria Pakai BH sebagai Masker Saat Kabut Asap, Ini Salah Kaprah!
"Penyu di laut tercekik sampah plastik, kini burung di langit pun mati karena lemas. Hidup manusia modern!" balas @ahnewyear.