Top 5 Tekno 12 September: Air di Planet Lain, Puisi Warganet untuk Habibie

Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 12 September 2019 | 21:32 WIB
Top 5 Tekno 12 September: Air di Planet Lain, Puisi Warganet untuk Habibie
Suasana Pemakaman Bj Habibie di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Kamis (12/9). [Suara.com/Arya Manggala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pekan ini para astronom mengumumkan untuk pertama kalinya dalam sejarah, bahwa mereka telah menemukan air di sebuah planet yang berjarak sekitar 110 tahun cahaya dari Bumi.

Penemuan itu memantik harapan akan adanya kehidupan lain di alam semesta, bahwa mahluk-mahluk di Bumi bukan satu-satunya di jagat raya.

Sementara itu di Indonesia, kedukaan karena wafatnya presiden ketiga, BJ Habibie ditumpahkan warganet dalam puisi-puisi indah yang dengan cepat menjadi viral di media-media sosial.

Habibie wafat pada usia 83 tahun di Jakarta, Rabu (11/9/2019).

Baca Juga: Realme 5 dan Realme 5 Pro Mendarat di Indonesia 19 September

Dua kabar itu adalah yang terpopuler di Tekno Suara.com pada Kamis 20 September 2019. Berikut 5 berita terpopuler Tekno Suara.com pada hari ini:

1. Akhirnya! Air Ditemukan di Planet di Luar Tata Surya Kita

Ilustrasi eksoplanet atau planet di luar tata surya kita. [Shutterstock]
Ilustrasi eksoplanet atau planet di luar tata surya kita. [Shutterstock]

Para ilmuwan untuk pertama kalinya mengumumkan telah berhasil menemukan air di sebuah planet yang berada di luar tata surya kita. Planet itu juga disebut memiliki suhu udara yang cocok untuk mendukung kehidupan seperti di Bumi.

Dua kelompok peneliti pada pekan ini mengumumkan mereka berhasil menemukan uap air dalam atmosfer sebuah planet yang berjarak 110 tahun cahaya dari Bumi, tepatnya di konstelasi Leo.

Baca selengkapnya

Baca Juga: BJ Habibie dan Crack Progression Theory yang Terkenal di Dunia Penerbangan

2. Iringi Kepergian BJ Habibie, Warganet Tulis Puisi Menyentuh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI