Suara.com - Western Digital, sebuah produsen hard disk drive komputer dan perusahaan penyimpanan data asal Amerika Serikat disebut akan membuat hard drive dengan kapasitas terbesar di dunia. Memiliki total kapasitas 20 TB, hard disk tersebut diprediksi bernama Ultrastar DC HD650.
Dilansir dari Tech Radar, hard drive tersebut terdiri dari sembilan platters yang masing-masing memiliki kapasitas sekitar 2,22 TB dan bergaransi terbatas 5 tahun.
Kabar mengenai kehadiran Ultrastar DC HD650 ini hampir empat tahun setelah anak perusahaan WD meluncurkan hard disk sebesar 10 TB pertamanya. Ultrastar DC HD650 disebut menggunakan gas helium untuk mencapai kapasitas tersebut dan SMR (Shingled Magnetic Recording).
Pihak Western Digital sendiri belum mengonfirmasi harga hard disk tersebut, namun disebutkan bahwa hard disk tersebut diperkirakan akan rilis pada akhir tahun 2019 ini.
Baca Juga: Kehadiran Samsung Galaxy A50s Jadi Kuburan Bagi A50