Gojek Masuk Malaysia Dicap Tak Islami dan 4 Berita Top Tekno 24 Agustus

Liberty Jemadu Suara.Com
Minggu, 25 Agustus 2019 | 06:15 WIB
Gojek Masuk Malaysia Dicap Tak Islami dan 4 Berita Top Tekno 24 Agustus
Driver Gojek iringi Olimpian Indonesia ke Istana [suara.com/Erlangga Bregas Prakoso]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keputusan pemerintah Malaysia memberi izin Gojek di Malaysia disambut penolakan oleh sejumlah pihak. Bahkan Mufti Selangor, Datuk Mohd Tamyes Abd Wahid yang mengatakan transportasi berbasis sepeda motor seperti Gojek bisa memantik perilaku yang tidak islami.

Seperti dilansir Malay Mail awal pekan ini, Datuk Mohd Tamyes Abd Wahid mengatakan angkutan roda dua seperti yang ditawarkan Gojek memungkinkan adanya dua orang dari jenis kelamin berbeda dan bukan muhrim, berkendara di atas satu sepeda motor.

Hal itu, imbuh dia, tidak sesuai dengan nilai-nilai Islam. Karenanya ia meminta agar layanan seperti Gojek ditolak di Malaysia karena bisa memantik fitnah.

"Tidak cocok, lelaki dan perempuan yang bukan muhrim berkendara di atas sebuah sepeda motor. Mungkin pengemudinya lelaki dan penumpangnya perempuan, atau sebaliknya. Mengapa harus ada situasi seperti ini?" kata dia.

Baca Juga: Gojek Masuk Malaysia, Ulama Selangor: Tidak Islami

"Situasi seperti ini jelas tidak islami dan tidak sopan. Dua orang yang bukan muhrim di atas sebuah sepeda motor, jelas itu tak dibolehkan," tegas dia.

Kabar Gojek yang dinilai tidak islami itu adalah satu dari lima berita teknologi paling top pada 24 Agustus. Berikut daftar lengkapnya:

1. Gojek Masuk Malaysia, Ulama Selangor: Tidak Islami

Tutorial kocak naik ojek online motor sport. (Gojek)
Tutorial kocak naik ojek online motor sport. (Gojek)

Heboh pemberian izin untuk Gojek beroperasi di Malaysia rupanya turut mengundang komentar dari Mufti Selangor, Datuk Mohd Tamyes Abd Wahid yang mengatakan transportasi berbasis sepeda motor bisa memantik perilaku yang tidak islami.

Seperti dilansir Malay Mail awal pekan ini, Datuk Mohd Tamyes Abd Wahid mengatakan angkutan roda dua seperti yang ditawarkan Gojek memungkinkan adanya dua orang dari jenis kelamin berbeda dan bukan muhrim, berkendara di atas satu sepeda motor.

Baca Juga: 5 Berita Top Tekno: Dari Negara Miskin, Gojek Tak Cocok untuk Malaysia

Baca selengkapnya

2. Setelah 3 Hari, Rudiantara Belum Tahu Kapan Blokir Internet di Papua Distop

Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara berbicara di Universitas Gadjah Mada, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (23/2/2019). [Antara/Andreas Fitri Atmoko]
Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara berbicara di Universitas Gadjah Mada, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (23/2/2019). [Antara/Andreas Fitri Atmoko]

Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara, mengaku belum bisa memutuskan kapan blokir internet di Papua dihentikan, sejak kebijakan itu pertama kali diberlakukan pada 21 Agustus lalu.

Rudiantara, yang ditemui dalam acara Gamers Land Party (GLP) 2019 di JX International Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (24/8/2019), mengatakan pihaknya harus berkoordinasi dengan pihak lain, termasuk kepolisian sebelum menghentikan blokir internet di Papua.

Baca selengkapnya

3. Dilanda Kebakaran Hebat, Tagar Pray For Amazon Ramai di Internet

Kebakaran hutan Amazon di Brasil. (AFP)
Kebakaran hutan Amazon di Brasil. (AFP)

Kebakaran hutan hujan tropis Amazon di tahun 2019 ini disebut-sebut sebagai salah satu yang terparah.

Menurut National Institute for Space Research (INPE), data dari satelit mereka menunjukkan jika terjadi peningkatan 85% kebakaran dari tahun 2018 silam, seperti dikutip dari BBC.

Baca selengkapnya

4. Inikah Bentuk PlayStation 5?

Gambar rekaan artis dari sebuah desain yang didaftarkan Sony ke badan paten dunia pada 13 Agustus lalu. Ini diduga sebagai PlayStation 5. [Letsgodigital]
Gambar rekaan artis dari sebuah desain yang didaftarkan Sony ke badan paten dunia pada 13 Agustus lalu. Ini diduga sebagai PlayStation 5. [Letsgodigital]

Kabar kehadiran konsol game Playstation 5 telah beredar di jagat maya dan baru-baru ini situs teknologi LetsGoDigital membocorkan sebuah desain perangkat yang diduga kuat adalah penerus dari Playstation 4 itu.

Desain dan bentuk Playstation 5 itu terungkap setelah Sony Interactive Entertainment - produsen Playstation - mendaftarkan paten sebuah perangkat di kantor urusan hak paten Brasil pada Mei lalu. Pada 13 Agustus, desain itu didaftarkan ke kantor panten dunia (WIPO).

Baca selengkapnya

5. Kepala BMKG: Aktivitas Kegempaan Kalimantan Paling Rendah Se-Indonesia

Peta Pulau Kalimantan di tengah-tengah Indonesia. [Shutterstock]
Peta Pulau Kalimantan di tengah-tengah Indonesia. [Shutterstock]

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan bahwa Pulau Kalimantan adalah satu-satunya pulau di Indonesia dengan tingkat aktivitas kegempaan relatif paling rendah.

"Meskipun di Pulau Kalimantan terdapat struktur sesar dan memiliki catatan aktivitas gempa bumi, tetapi secara umum wilayah Pulau Kalimantan masih relatif lebih aman jika dibanding daerah lain di Indonesia, seperti Pulau Sumatera, Jawa, Sulawesi, dan Papua yang memiliki catatan sejarah gempa merusak dan menimbulkan korban jiwa sangat besar," kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati di Jakarta, Sabtu (24/8/2019).

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI