5 Berita Apik Tekno Ini Siap Menemani Aktivitas Pagi Anda

Dythia Novianty Suara.Com
Kamis, 15 Agustus 2019 | 07:45 WIB
5 Berita Apik Tekno Ini Siap Menemani Aktivitas Pagi Anda
Logo NASA. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badan antariksa Amerika Serikat, NASA, membagikan potret awan di atas pulau Sulawesi dari luar angkasa. Potret awan pulau Sulawesi ini diunggah NASA ke akun Instagram @nasaearth pada Sabtu (10/8/2019) lalu.

Sementara itu, pemanfaatan Twitter sebagai media sosial kerap memberikan kejutan pada warganet. Seperti kisah penemuan iPhone X di kereta yang bisa kembali ke pemiliknya, melalui Twitter.

Uniknya, Otoritas Penerbangan Sipil Amerika Serikat atau Federal Aviation Administration (FAA) mengumumkan bahwa beberapa seri MacBook Pro tidak boleh masuk ke dalam pesawat. Keputusan ini diambil FAA setelah Apple menarik sejumlah unit MacBook Pro dengan seri tertentu karena baterainya diyakini mudah terbakar dan bisa memicu kebakaran.

Melakukan praktik dalam suatu mata pelajaran bukanlah hal baru di Indonesia. Namun, sebuah video yang beredar di media sosial Twitter memperlihatkan praktik anti mainstream, yaitu menikah.

Baca Juga: Berkat Twitter, iPhone X yang Hilang di Kereta Bisa Kembali ke Pemiliknya

Xiaomi, pada Rabu (14/8/2019) mengumumkan panduan bagi pengguna untuk mengetahui apakah ponsel yang mereka beli adalah produk resmi untuk pasar Indonesia, jelang penerapan regulasi pemerintah mengenai nomor International Mobile Equipment Identity (IMEI).

Berita-berita di atas menjadi paling menarik perhatian pembaca Suara.com. Berikut 5 artikel menarik hingga pagi ini, Kamis (15/8/2019):

1. Menakjubkan, NASA Pamer Penampakan Awan di Atas Sulawesi dari Luar Angkasa

Ilustrasi International Space Station mengorbit bumi. [Shutterstock/Marc Ward]
Ilustrasi International Space Station mengorbit bumi. [Shutterstock/Marc Ward]

Badan antariksa Amerika Serikat, NASA membagikan potret awan di atas pulau Sulawesi dari luar angkasa. Penampakan awan ini bikin takjub dengan keindahannya.

Potret awan pulau Sulawesi ini diunggah NASA ke akun Instagram @nasaearth pada Sabtu (10/8/2019) lalu.

Baca Juga: Waspada, Peretas Bisa Bobol iPhone Lewat Bug yang Dikirim di iMessage

Baca selengkapnya

2. Berkat Twitter, iPhone X yang Hilang di Kereta Bisa Kembali ke Pemiliknya

iPhone XS Max. [Shutterstock]
iPhone XS Max. [Shutterstock]

Twitter jadi media sosial yang kerap memberikan kejutan pada warganet. Seperti kisah penemuan iPhone X di kereta yang bisa kembali ke pemiliknya.

Ponsel iPhone X ini ditemukan di stasiun Cikini di Kereta jurusan Bekasi oleh seorang warganet dengan akun @serahludahhh di Twitter.

Baca selengkapnya

3. Awas! Amerika Sudah Larang MacBook Pro Masuk Pesawat

Ilustrasi MacBook Pro 2016. [Shutterstock]
Ilustrasi MacBook Pro 2016. [Shutterstock]

Otoritas Penerbangan Sipil Amerika Serikat atau Federal Aviation Administration (FAA) mengumumkan bahwa beberapa seri MacBook Pro tidak boleh masuk ke dalam pesawat.

Keputusan ini diambil FAA setelah Apple menarik sejumlah unit MacBook Pro dengan seri tertentu karena baterainya diyakini mudah terbakar dan bisa memicu kebakaran.

Baca selengkapnya

4. Anti Mainstream! Begini Jadinya Anak SMA Praktik Nikah

Praktik akad nikah. [Twitter]
Praktik akad nikah. [Twitter]

Melakukan praktik dalam suatu mata pelajaran bukanlah hal baru di Indonesia. Namun, sebuah video yang beredar di media sosial Twitter memperlihatkan praktik anti mainstream, yaitu menikah.

Diunggah oleh akun Twitter @Tmeit_ pada 8 Agustus, video tersebut merekam anak-anak SMA yang berperan seolah menjadi kedua mempelai. Tidak hanya itu, di hadapan keduanya pun terdapat seseorang yang berperan sebagai penghulu dan anak-anak lainnya juga terlihat mengelilingi mereka sebagai saksi pernikahan.

Baca selengkapnya

5. Begini Cara Cek Ponsel Xiaomi Resmi Jelang Penerapan Aturan Validasi IMEI

Xiaomi merakit Redmi Note 7 dan Redmi 7 di PT Satnusa Persada Batam. [Xiaomi Indonesia/Suara.com]
Xiaomi merakit Redmi Note 7 dan Redmi 7 di PT Satnusa Persada Batam. [Xiaomi Indonesia/Suara.com]

Xiaomi, pada Rabu (14/8/2019) mengumumkan panduan bagi pengguna untuk mengetahui apakah ponsel yang mereka beli adalah produk resmi untuk pasar Indonesia, jelang penerapan regulasi pemerintah mengenai nomor International Mobile Equipment Identity (IMEI).

"Xiaomi akan terus secara aktif mengedukasi penggunanya untuk selalu membeli dari channel dan mitra online dan offline resmi," demikian isi keterangan resmi Xiaomi yang diterima di Jakarta.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI