Suara.com - Laptop gaming umumnya memiliki desain yang kokoh dan terlihat gahar, tetapi desain itu tidak terlihat pada ThinkTiny, sebuah laptop gaming berukuran mini.
Laptop yang dibuat oleh Paul Klinger ini merupakan versi kecil dari Lenovo ThinkPad. Perangkat ini dirancang lengkap dengan nubuk merah TrackPoint yang ikonik sebagai joystick untuk bermain arcade klasik.
ThinkTiny bisa digunakan untuk bermain game ringan seperti Snake, Tetris, dan Lunar Lander. Dilansir dari The Verge, laptop ini sendiri berjalan pada mikrokontroler ATtiny1614 dan memilili layar 128 x 64 OLED. Teknologi tersebut ditempatkan dalam case yang dicetak secara 3D dan memiliki logo "Think" yang dapat bersinar seperti aslinya.
Sayangnya, ThinkTiny tidak dapat menjalankan Doom atau Crysis, meski begitu perangkat ini memiliki penjelajah fraktal Mandelbrot kecil yang rapi.
Baca Juga: Minta Rekomendasi Laptop Gaming, Jawabannya Bikin Ngakak
Di sisi lain, menurut Gizmodo, Klinger mengatakan bahwa ia tidak memiliki rencana menjual laptop ThinkTiny, mengingat waktu produksi untuk membuat perangkat tersebut.
Namun, buat mereka yang ingin membuatnya sendiri, Klinger akan mengunggah seluruh kode dan file desain laptop tersebut di halaman GitHub miliknya. Kode tersebut dapat digunakan untuk membangun TinyPC, sebuah PC gaming yang menjalankan sebagian besar game seperti ThinkTiny.