Lakukan Prank Ekstrem, Pria Ini Berani Mengageti Seekor Singa

Kamis, 25 Juli 2019 | 18:47 WIB
Lakukan Prank Ekstrem, Pria Ini Berani Mengageti Seekor Singa
Seorang pria yang nge-prank singa dengan mengagetinya. (Instagram/ dean.schneider)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Konten prank kini sedang digandrungi anak milenial karena menantang dan disukai warganet, seperti seorang pria yang viral di Facebook ini setelah aksinya melakukan prank terhadap binatang buas. 

Akun fanspage Facebook LADbible membagikan sebuah unggahan unik mengenai prank terhadap singa.

Unggahan yang dibagikan berhasil viral di Facebook setelah mendapatkan lebih dari 1,3 juta Like dan puluhan ribu komentar dari warganet.

Tak hanya itu, video mengerikan sekaligus menggelikan tersebut juga telah dibagikan lebih dari 90 ribu kali dan ditonton sebanyak 85 juta kali.

Baca Juga: Bocah Youtubers 'Prank' Tuyul Disorot Media Internasional

Akun Facebook, LADbible ternyata membagikan ulang unggahan dari pemilik akun Instagram @dean.schneider.

Akun Instagram tersebut memiliki nama asli Dean Scheneider, seorang pria asal Swiss yang menyukai binatang buas dan suka melakukan prank terhadapnya.

Prank singa yang viral di Facebook. (Facebook/ LADbible)
Prank singa yang viral di Facebook. (Facebook/ LADbible)

Dalam video, Dean terlihat mengendap-endap di belakang seekor singa yang sedang asyik minum pada sebuah mata air padang rumput.

Sontak saja singa tersebut sangat kaget dan menampilkan raut muka sangat berbeda.

Dean tampak sangat senang karena telah berhasil mengageti binatang buas itu.

Baca Juga: Kocak, Kena Prank Istri, Pria Ini Terpaksa Tidur di Hotel Hello Kitty

Namun yang membuat netizen heran, sang singa tampak tak menyerang balik Dean Scheneider.

Ilustrasi singa. (Pixabay/ Michael Siebert)
Ilustrasi singa. (Pixabay/ Michael Siebert)

Ternyata, pria bernama Dean Scheneider tersebut bukan orang sembarangan, ia dikenal gemar menjinakkan hewan buas dan menjadikannya teman bermain.

Tak heran, pria dengan 1,3 juta follower di Instagram itu sering membagikan aksinya bersama hyena, singa, ular, dan binatang buas lainnya.

Ia mempunyai misi membawa hewan buas ke dalam hati semua manusia untuk melindunginya.

Dean Scheneider juga aktif menggalang dana untuk kepentingan konservasi binatang buas yang mulai terancam keberadaannya.

Banyak netizen yang kaget setelah melihat aksinya melakukan prank terhadap singa.

"Terima kasih Tuhan dia tidak mengageti manusia, karena jika iya, maka manusia langsung marah dan meneriakinya," komentar Rajkumar Natarajan.

"Tipe manusia seperti ini tidak akan mati jika tersesat di hutan Afrika," canda Sara Louise.

"Mungkin singanya dalam hati berkata: aku akan memakan orang ini nanti," tulis Steven Lowles.

Aksi pria yang viral di Facebook karena mengageti singa ini memang sangat greget, apakah kamu setuju?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI