Suara.com - Video klip lagu Bohemian Rhapsody berhasil memecahkan rekor sebagai video tertua yang sudah disaksikan lebih dari 1 miliar kali di YouTube, demikian diwartakan BBC, Selasa (23/7/2019).
Sekitar 44 tahun setelah dirilis, video Bohemian Rhapsody yang diunggah pertama kali ke YouTube pada 2008 itu, sudah disaksikan sebanyak 1.002.023.064 kali. Video itu menjadi video musik keluaran dekade 1970an pertama yang berhasil menembus angka keramat 1 miliar di YouTube.
Popularitas video Bohemian Rhapsody di YouTube memang terus meningkat sejak film biopik Freddie Mercury, vokalis Queen, dirilis pada 2018 lalu.
Untuk merayakan capaian di YouTube itu, dua anggota Queen yang tersisa - Brian May dan Roger Taylor - mengunggah video Bohemian Rhapsody versi re-master pada 22 Juli kemarin.
Baca Juga: Raih Oscar, Rami Malek Pemeran Bohemian Rhapsody Terjatuh dan Alami Cedera
"Terima kasih untuk semua penggemar kami di seluruh dunia, yang telah membantu kami mencapai satu miliar penayangan," tulis Queen di video terbaru Bohemian Rhapsody.
Di antara video-video musik keluaran abad 20, baru Bohemian Rhapsody dan November Rain dari Guns N' Roses yang jumlah penayangannya di YouTube menembus angka 1 miliar.
Meski demikian capaian Bohemian Rhapsody masih kalah jauh jika dibandingkan dengan video musik terpopuler di YouTube, yakni Despacito dari Luis Fonsi. Video musik penyanyi asal Puerto Riko itu sudah disaksikan lebih dari 6,3 miliar kali.