Adu Spesifikasi Kamera realme X vs Vivo V15

Kamis, 18 Juli 2019 | 21:07 WIB
Adu Spesifikasi Kamera realme X vs Vivo V15
Realme X akan diluncurkan di Jakarta pada 25 Juli 2019. [Suara.com/Tivan Rahmat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kamera Belakang

Jika berbicara mengenai kamera utamanya, realme X jauh lebih unggul. Alasannya, Vivo V15 hanya bermodalkan kamera utama dengan resolusi 24 MP dibandingkan 48MP yang diusung realme X. Angka yang dua kali lipat itu juga dibarengi dengan ukuran sensor.

Realme X, dengan kamera belakang 48 mega piksel, akan diluncurkan di Jakarta pada 25 Juli 2019. [Suara.com/Tivan Rahmat]
Realme X, dengan kamera belakang 48 mega piksel, akan diluncurkan di Jakarta pada 25 Juli 2019. [Suara.com/Tivan Rahmat]

realme X yang menggunakan sensor Sony IMX586 memiliki ukuran sensor 1/2 inci dan bukaan f/1.7, sedangkan Vivo V15 1/2,8 inci dengan bukaan f/1.8 inci. Berdasarkan hukum fotografi, semakin kecil diafragma kamera, semakin tajam pula detil obyek yang bisa ditangkap.

Selain itu, angka tersebut menjelaskan secara langsung jika kamera utama realme X bisa menghasilkan foto malam hari yang lebih terang.

Baca Juga: Realme X Mendarat Pekan Depan, Begini Performa Kameranya

Tes Antutu Benchmark Vivo V15. [Suara.com/Tivan Rahmat]
Kamera belakang Vivo V15. [Suara.com/Tivan Rahmat]

Sebab, sensornya sendiri memiliki teknologi khusus dalam meningkatkan kemampuan menangkap foto malam hari. Ditambah dengan mode Nightscape yang bisa menampilkan foto tajam dan detail di lingkungan gelap. Hasilnya lebih unggul ketimbang mode Night yang ada di V15.

Kecepatan Kamera

Lebih lanjut, realme X juga bisa hadirkan performa kamera yang jauh lebih cepat. Seperti dalam urusan membuka aplikasi kamera dan berganti dari kamera depan ke belakang atau sebaliknya. realme X terasa lebih responsif ketimbang V15.

Realme X akan diluncurkan di Jakarta pada 25 Juli 2019. [Suara.com/Tivan Rahmat]
Realme X akan diluncurkan di Jakarta pada 25 Juli 2019. [Suara.com/Tivan Rahmat]

Mungkin hal ini pengaruh dari spesifikasi intinya. realme X menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 710, dan V15 menggunakan MediaTek Helio P70. Sisi RAM, realme X juga lebih unggul dengan kapasitas 8GB, V15 memiliki selisih 2 GB, yaitu 6 GB saja.

Baca Juga: Realme X Segera Meluncur di Indonesia?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI