Berlapis Emas, Redmi Rilis K20 Pro di India

Kamis, 18 Juli 2019 | 16:08 WIB
Berlapis Emas, Redmi Rilis K20 Pro di India
Redmi K20 Pro edisi khusus. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Redmi India mengumumkan akan merilis smartphone K20 Pro edisi khusus berlapis emas. Hanya diproduksi sebanyak 20 unit, smartphone tersebut akan dibanderol dengan harga sekitar 7.000 dolar AS atau setara Rp 97 juta.

Selain berlapis emas, Redmi K20 Pro ini pun akan menggunakan berlian untuk memperindah desain perangkat. Kehadiran smartphone ini sendiri diumumkan pihak Redmi India melalui akun Twitter resmi pada 17 Juli.

"Memperkenalkan edisi tanda tangan #RedmiK20Pro, terbuat dari emas. Bukan berlapis emas saja, tapi terbuat dari emas asli dan dihiasi dengan berlian. Kami akan membuat 20 unit ponsel ini seharga masing-masing seharga 4,80,000 rupee," cuit akun Redmi India.

Redmi K20 Pro edisi khusus. [Twitter]
Redmi K20 Pro edisi khusus. [Twitter]

Mengingat bahan yang digunakan, tak heran jika biaya gawai khusus ini lebih dari lima belas kali lebih banyak daripada Redmi K20 Pro versi standar. Redmi K20 Pro sendiri dibanderol dengan harga 405 dolar AS atau sekitar Rp 5,6 juta.

Baca Juga: Sasar Kelas Menengah, Redmi Luncurkan RedmiBook 14

Smartphone tersebut diotaki dengan prosesor Snapdragon 855 yang dipadankan dengan RAM sebesar 6 GB dan tiga kamera belakang serta sensor sidik jari pada layar sebagai fitur keamanan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI