Berapa Lama Kamera Putar Samsung Galaxy A80 Bisa Bertahan?

Rabu, 17 Juli 2019 | 19:38 WIB
Berapa Lama Kamera Putar Samsung Galaxy A80 Bisa Bertahan?
Seorang model sedang berfoto menggunakan Samsung Galaxy A80 di Jakarta, Rabu (17/7/2019). [Suara.com/Tivan Rahmat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung Galaxy A80 baru saja meluncur di Jakarta pada Rabu (17/7/2019) dan gawai baru itu tampil unik dengan tiga kamera belakangnnya yang bisa berputar 180 derajat untuk menjadi kamera selfie.

Namun yang menjadi pertanyaan, tahan berapa lamakah kamera Samsung Galaxy A80 itu?

Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Irfan Reynald, belum bisa memberikan jaminan durasi yang pasti. Meski begitu, ia meyakinkan bahwa mekanisme kamera memutar yang diusung Samsung Galaxy A80 cukup tahan banting.

Baca Juga: Samsung Galaxy A80 Meluncur dengan Kamera Memutar

"Saat ini kami enggak bisa memberikan kuantitas berapa kali (putaran), tapi kami akan memastikan kalau itu (kamera memutar) aman," terang Irfan kepada awak media di Jakarta, Rabu (17/7/2019).

Keyakinan itu didapat Irfan setelah mengetahui bahwa, sebelum Samsung Galaxy A80 diproduksi secara massal, perangkat telah melewati proses pengawasan kualitas yang ketat di pabrik.

Proses pengawasan dan pengecekan pun dilakukan sebelum perangkat ini meluncur, termasuk pengujian ketahanan kamera dan baterai.

Samsung Galaxy A80 diluncurkan di Jakarta, Rabu (17/7/2019). [Suara.com/Tivan Rahmat]
Samsung Galaxy A80 diluncurkan di Jakarta, Rabu (17/7/2019). [Suara.com/Tivan Rahmat]

"Di pabrik ada yang namanya quality control testing, ada engine test. Kami terus menguji coba ponsel dalam kondisi tertentu dalam waktu yang panjang," sambungnya.

Selain itu, Samsung juga memberikan proteksi tambahan kepada tiga lensa yang terpasang pada perangkat berupa penambahan protective cover.

Baca Juga: Sebelum Samsung Galaxy A80, Ponsel Ini Sudah Pakai Kamera Rotating

Namun jika berbicara tentang batas garansi yang mengkhususkan pada kerusakan kamera, Irfan mengatakan bahwa masa garansi sama dengan durasi ponsel Samsung pada umumnya.

"Pasti kita kasih garansi seperti ponsel seri Galaxy sebelumnya, tidak ada (garansi) spesifik untuk kamera saja," tutup dia.

REKOMENDASI

TERKINI