Misi Ambisius India ke Bulan Dihentikan Satu Jam Jelang Peluncuran

Liberty Jemadu Suara.Com
Senin, 15 Juli 2019 | 15:57 WIB
Misi Ambisius India ke Bulan Dihentikan Satu Jam Jelang Peluncuran
Badan antariksa India (ISRO), pada Senin (15/7/2019), mengumumkan telah menunda peluncuran misi Chandrayaan-2 ke bulan. Misi tersebut tadinya akan diangkut oleh roket GSLV-mark III-M1 dari sebuah pangkalan di Sriharikota, Andhra Pradesh. [AFP/Arun Sankar]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badan antariksa India (ISRO), pada Senin pagi (15/7/2019), mengumumkan bahwa peluncuran Chandrayaan-2, misi kedua negara itu ke Bulan, ditunda hanya satu jam dari jadwal. Keputusan itu diambil setelah mereka menemukan adanya masalah teknis.

"Sebuah kendala ditemukan dalam sistem peluncuran pada menit ke-56. Alhasil, sebagai antisipasi, peluncuran Chandrayaan-2 ditunda," bunyi pernyataan ISRO seperti dilansir Reuters.

Chandrayaan-2 sedianya diluncurkan pada Senin pukul 2.51 dini hari waktu setempat dari pangkalan peluncuran Sriharikota di Teluk Benggala.

Misi itu akan diangkut oleh roket Geosynchronous Satellite Launch Vehicle (GSLV) Mark III. Roket berbobot 3,8 ton itu akan membawa tiga modul: orbiter, lander atau pendarat yang bernama Vikram, dan rover bernama Pragyan.

Baca Juga: India Tunda Peluncuran Misi Kedua ke Bulan

Lebih lanjut ISRO mengatakan akan mengumumkan jadwal peluncuran ulang dalam waktu yang belum ditentukan.

Rencananya misi Chandrayaan-2 akan mendaratkan rover Pragyan di kawasan kutub selatan Bulan pada 6 atau 7 September mendatang. Jika terwujud, maka India akan menjadi negara pertama di dunia yang mendarat di area tersebut.

Meski demikian, jika misi itu sukses, maka India akan menjadi negara keempat di dunia yang menjejaki Bulan setelah Amerika Serikat, Uni Soviet, dan China.

Sebelumnya India telah mengirim misi Chandrayaan-1 ke Bulan pada 2008 silam. Tetapi dalam misi itu India hanya mengirim sebuah satelit untuk mengorbiti Bulan dan tidak sampai mendarat.

Baca Juga: Gagal dalam Usaha Pertama, Israel Kapok ke Bulan

REKOMENDASI

TERKINI