Suara.com - Momen-momen manis yang dialami Rex Regum Qeon (RRQ) dengan PSG Esport selama lima bulan terakhir, harus selesai. Ya, kontrak kerja sama antara kedua belah pihak resmi berakhir.
Hal ini disampaikan tim RRQ lewat website resminya pada Senin kemarin (8/7/2019) lewat sebuah artikel, lengkap dengan potret bertuliskan "Merci" yang berarti selamat tinggal dalam bahasa Prancis.
"Merupakan suatu kehormatan untuk dapat menjadi bagian dari perjalanan PSG Esports, dipilih di antara banyak tim yang ada di Asia Tenggara dan Indonesia, dan juga berbagi visi, serta semangat dalam membuat eSports menjadi lebih besar dan lebih baik. Pengalaman seperti itu sangat berharga bagi kami dan kami belajar banyak dari hal tersebut," tulis RRQ.
Meski begitu, akhir kerja sama dengan PSG Esport ini diyakini RRQ sebagai awal baru bagi mereka untuk membuka pintu dengan tim-tim esport lainnya dari mancanegara.
Baca Juga: Lebarkan Sayap di Dunia eSports, PSS Sleman Bentuk Skuat Gaming
"Kami percaya ini bukan akhir, melainkan permulaan untuk lembaran-lembaran baru yang lebih besar dibuat oleh klub-klub olahraga dan tim-tim eSports Indonesia serta Asia Tenggara ke depannya," tandasnya.
Sebelumnya, dunia eSports Indonesia sempat mendapat angin segar dan kabar gembira pada Februari lalu lantaran PSG Esport mengumumkan kerja samanya dengan tim RRQ untuk divisi Mobile Legends: Bang Bang.
Namun, kolaborasi diantara kedua belah pihak tidak sampai enam bulan. Putusnya kolaborasi antara RRQ dan PSG sebenarnya sudah tercium sejak RRQ mengumumkan roster baru untuk divisi Mobile Legends.
Pengumuman yang dirilis pada akhir Juni itu memastikan formasi baru skuat Mobile Legends RRQ yang beranggotakan Muhammad Ikhsan 'Lemon', Diky 'Tuturu', Joshua 'LJ' Darmansyah, Fadhil 'Rave' Abdurrahman, dan Agung 'Billy' Tribowo yang berfoto tanpa menggunakan jersey berlogo PSG.
Baca Juga: Kenalkan Brand Ambassador Baru, Tim eSports RRQ Gandeng Brisia Jodie