Suara.com - Samsung dirumorkan sedang mengembangkan sebuah tablet baru dengan ukuran yang lebih kecil dari biasanya. Biasanya, vendor asal Korea Selatan itu sering membuat tablet 10 inci. Namun baru-baru ini, muncul sebuah render dari WinFuture yang diyakini sebagai tablet Samsung Galaxy A terbaru berukuran 8 inci
Merujuk pada laporan Gizchina pada Rabu (3/7/2019), Samsung Galaxy A 8 (2019) akan hadir dalam dua versi, yaitu WiFi dan LTE, dengan kode nama SM-T290 dan SM-T295.
Dari render tersebut, diketahui bahwa tablet Samsung teranyar itu mengusung layar LCD dengan aspek rasio 16:10 dan memiliki resolusi layar 1.280 x 800 piksel.
Untuk bagian dalam, Samsung Galaxy A 8 (2019) diprediksi bakal menggunakan prosesor SoC Snapdragon 429 dengan empat inti ARM Cortex-A53. Sedangkan untuk memori internalnya sebesar 32 GB yang masih bisa diperluas menggunakan microSD.
Baca Juga: Samsung Galaxy Tab S5e, Tablet Pertama dengan Bixby
Menuju fitur hiburan, tablet ini dipersenjatai kamera belakang 8 MP dan kamera depan 2 MP. Sementara koneksinya terhubung dengan Bluetooth 4.2, dukungan LTE (untuk versi yang menyediakannya) dan jack audio. Adapun baterai bawaan akan memiliki kapasitas 5.100 mAh.
Tablet ini sendiri akan memiliki ketebalan 8mm dengan berat sekitar 350 gram dan sudah menjalankan OS Android 9 Pie dengan antarmuka Samsung One UI baru.
Kabarnya, tablet yang masih menyembunyikan harga jualnya ini akan hadir dalam dua varian warna, yaitu Carbon Black dan Silver Grey.