Suara.com - HMD Global selaku pemegang resmi merek ponsel Nokia, semakin gencar merilis jajaran produk terbarunya di tahun 2019 untuk pasar Indonesia.
Hingga akhir Mei tahun ini, HMD Global tercatat sudah meluncurkan dan menjual secara resmi Nokia 5.1 Plus, 3.1, dan 4.2 di Nusantara.
Kabar baiknya, HMD Global juga berencana mengeluarkan ponsel terbarunya, Nokia 2.2, dalam waktu dekat.
Kepastian ini didapat setelah pihak HMD Global melayangkan invitasi resmi untuk Suara.com yang diterima pada Selasa (25/6/2019).
Baca Juga: Nokia Akan Rilis 2 Smartphone Berteknologi 5G
Dalam invitasi via surat elektronik itu, diketahui bahwa peluncuran Nokia 2.2 di Indonesia akan berlangsung di sebuah hotel ternama di Jakarta pada Kamis, 27 Juni 2019 mendatang.
Sepintas soal Nokia 2.2, GSM Arena melaporkan bahwa ponsel terbaru ini hadir dalam ukuran layar 5,71 inci beresolusi 720 x 1520 piksel.
Ponsel yang melaju dengan OS Android 9 Pie ini ditenagai prosesor MediaTek Helio A22 dan didukung baterai 3.000 mAh.
Namun untuk spesifikasi lengkap dan harga Nokia 2.2 di Indonesia, nantikan saja kelanjutannya usai peluncuran tersebut.
Baca Juga: CEO Nokia: Ada Peluang dari Kondisi Huawei Saat Ini