Sony Siapkan Ponsel dengan Enam Kamera?

Rabu, 12 Juni 2019 | 08:16 WIB
Sony Siapkan Ponsel dengan Enam Kamera?
Ilustrasi logo Sony. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat ini, Nokia 9 Pureview tercatat sebagai ponsel yang paling banyak memiliki kamera belakang, yaitu lima. Namun, rekor tersebut terancam dilampaui oleh Sony yang dikabarkan tengah menyiapkan ponsel dengan enam kamera belakang.

Rumor ini pertama kali dimunculkan oleh Max J. yang kerap memberikan bocoran untuk ponsel yang akan dirilis ke pasaran.

Sebagaimana dikutip dari Phonearena pada Rabu (12/6/2019), Max J. membagikan sebuah render ponsel Sony Xperia terbaru yang bagian belakangnya dipasangi setengah lusin kamera.

Nokia 9 PureView. (HMD Global)
Nokia 9 PureView. (HMD Global)

Meski belum diketahui fungsi dan resolusi dari masing-masing kamera, namun posisi keenam kamera tersebut disusun layaknya kartu domino. Sedangkan kamera selfienya dirumorkan berjumlah dua lensa.

Baca Juga: CEO Sony Beberkan Strategi Atasi Kecanduan Main Game

Menurut Max J, Sony Xperia terbaru itu masih dalam tahap pengembangan dan kemungkinan akan diperkenalkan pada akhir tahun 2019 atau awal tahun 2020.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI