Suara.com - Andalan Square Enix di Electronic Entertainment Expo (E3) 2019 bukan cuma Final Fantasy VII Remake. Perusahaan asal Jepang ini juga punya Final Fantasy VIII Remaster yang diungkap di E3 2019.
Hampir di penghujung presentasinya di E3 2019, Square Enix mengungkap penggarapan Final Fantasy VIII Remaster.
Dalam presentasinya, Square Enix tiba-tiba menampilkan trailer dari Final Fantasy VIII Remaster. Game RPG klasik dari era PlayStation.
Square Enix melakukan remaster untuk game RPG ini. Dijanjikan pula kalau Final Fantasy VIII Remaster akan hadir pada 2019 ini pula.
Baca Juga: Bermain Game PUBG 6 Jam Non-Stop, Remaja 16 Tahun Ini Meninggal
Waktu yang cukup singkat untuk membawa game RPG klasin ini ke platform yang lebih modern. Mengingat, Square Enix juga punya banyak game lain yang harus diselesaikan.
Baca Juga : Final Fantasy VIII Rayakan Ulang Tahun ke 20, Masih Ingat Soundtracknya?
Seperti Final Fantasy VII Remake yang juga terungkap tanggal rilisnya di rangkaian E3 2019. Final Fantasy VII Remake belum kelar dirilis, Square Enix sudah bawa senjata lain.
Namun bedanya, Square Enix melakukan remaster untuk Final Fantasy VIII. Bukan membuatnya ulang seperti Final Fantasy VII. Seharusnya tidak membutuhkan waktu yang lama.
Selain pengumuman di E3 2019, Square Enix juga memberikan trailer Final Fantasy VIII Remaster. Seperti apa wujud game RPG klasik ini? Simak video berikut ini.
Baca Juga: Sudah Diresmikan WHO, Kecanduan Main Game Diakui sebagai Penyakit