Huawei Hadirkan ARK Compiler, Jadikan Aplikasi Android Semulus di iOS

Agung Pratnyawan Suara.Com
Selasa, 04 Juni 2019 | 15:25 WIB
Huawei Hadirkan ARK Compiler, Jadikan Aplikasi Android Semulus di iOS
Huawei P30 dipamerkan di gerai resmi Huawei di Jakarta, Jumat (12/4/2019). [Suara.com/Tivan Rahmat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Baca Juga : Parah, Harga Huawei P30 Pro Bekas Anjlok

Sedangkan khusus untuk ARK Compiler adalah sebuah compiler yang dikembangkans sendiri oleh Huawei. Untuk menerjemahkan kode program menjadi aplikasi yang berjalan di Android.

Huawei mengklaim kalau ARK Compiler berbeda dengan compiler umumnya yang digunakan para developer aplikasi Android. Banyak kelebihan yang ditawarkan Huawei dari compiler ini.

Dikutip dari Huawei Central, ARK Compiler bisa jalan tanpa virtual machine yang selama ini menjembatani para developer dengan smartphone.

Baca Juga: Ramai Ajakan Balas AS lewat Apple, CEO Huawei Beri Jawaban Mengejutkan

Ilustrasi programer. (Pixabay)
Ilustrasi programer. (Pixabay)

Tanpa virtual machine dapat menghemat resource dan mempercepat dalam interpretation kode program atau mengubahnya dari high-level ke low-level programing.

ARK Compiler juga memakai memory recycling proses yang lebih optimal. Cara ini diklaim membuat perpindahan antar aplikasi Android jadi lebih mulus.

Dr. Wang Chenglu, President of Huawei Consumer BG Software Division, mengungkapkan kalau ARK Compiler adalah terobosan baru yang didesain bekerja dengan EMUI.

Ternyata compiler ini sudah dikembangkan Huawei sejak 2009 lalu. Arsitektur ARK Compiler dimulai pada 2014, di 2015 mereka membuat bahasa pemprogram sendiri.

Barulah di 2019 ini, Huawei bisa memperkenalkan ARK Compiler kepada publik. Rencananya, Huawei akan meluncurkan ARK Compiler secara open source pada November 2019. (HiTekno.com).

Baca Juga: Wow! Harga Huawei P30 Pro di Negara Ini Hanya Rp 1,8 Juta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI