Imbauan Mudik: Jangan Ngebut, Nenek Moyang Kita Pelaut, Bukan Pembalap

Minggu, 02 Juni 2019 | 03:05 WIB
Imbauan Mudik: Jangan Ngebut, Nenek Moyang Kita Pelaut, Bukan Pembalap
Meme mudik di Instagram yang dinilai lucu dan menyebar viral. [Instagram/berita_polisi_ terkini]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seperti lazimnya di setiap musim mudik Lebaran, polisi dan petugas berwenang lainnya selalu mengingatkan para pemudik untuk lebih berhati-hati di jalan.

Banyak cara untuk menyampaikan peringatan, dan belakangan meme di internet tampaknya menjadi salah satu cara yang paling efektif. Tak terkecuali di musim mudik Lebaran 2019.

Salah satu meme berisi peringatan untuk pemudik yang mencuri perhatian berasal dari akun Instagram berita_polisi_ terkini.

Dalam meme yang diunggah Sabtu (1/6/2019), terlihat foto Kapolres Probolinggo AKBP Eddwi Kurniyanto mengacungkan tangan saat duduk di atas motor lawas Honda CB100.

Baca Juga: Jarang Diperiksa, Jangan Lupa Cek Kondisi Ban Serep Sebelum Mudik

"Buat yang mudik jangan ngebut-ngebut ya," bunyi peringatan di bawah foto itu.

"Ingat, nenek moyang kita pelaut, bukan pembalap," isi imbauan itu lebih lanjut.

Imbauan tersebut rupanya langsung mendapat respons dari para warganet. Beragam reaksi langsung memenuhi kolom komentar.

"Mantul pak pesennya...," tulis Zizoem_1212.

"Himbauannya itu looh, mantul pak pol," komentar tulus_Itobing.

Baca Juga: Awas Kelupaan, 6 Hal Ini Wajib Disiapkan Sebelum Mudik Naik Motor

"Betul juga beliau," timpal pengguna Instagram berakun just_deo.

Hingga berita ini ditayangkan, unggahan meme mudik itu sudah mendulang lebih dari 1.600 Like sejak pertama kali diunggah pada Sabtu siang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI