5 Ponsel Seharga Rp 1 Jutaan yang Cocok untuk Kado Lebaran

Kamis, 30 Mei 2019 | 17:08 WIB
5 Ponsel Seharga Rp 1 Jutaan yang Cocok untuk Kado Lebaran
Tampilan depan realme C2 (kiri) dan Redmi 7 (kanan). (Suara.com/Tivan Rahmat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selain dijadikan sebagai ajang silaturahmi, Idul Fitri juga kerap dijadikan momen untuk berbagi. Nah, bagi Anda yang sedang mencari ponsel untuk dijadikan sebagai kado Lebaran untuk sanak famili, lima ponsel murah di kisaran Rp 1 jutaan ini bisa menjadi referensi.

Samsung Galaxy A10
Samsung Galaxy A10 menjadi salah satu jagoan Samsung di kelas entry-level. Dibanderol Rp 1.799.000, ponsel terbaru ini mengusung desain layar TFT-PLS "Infinity-V" berukuran 6,2 inci beresolusi 720 x 1.520 piksel dan memiliki rasio layar 19:9.

Samsung Galaxy A10. (Samsung India)
Samsung Galaxy A10. (Samsung India)

Pada aspek fotografi, Galaxy A10 hanya mengandalkan kamera belakang tunggal beresolusi 13 MP dengan bukaan lensa f/1.9. Sedangkan kamera selfienya 5 MP.

Bicara dapur pacu, Galaxy A10 juga terbilang mumpuni di kelasnya karena ditenagai prosesor octa-core Exynos 7884 yang dipadukan dengan RAM 2 GB dan memori internal 32 GB.

Baca Juga: Duel Ponsel Murah Rp 2 Jutaan, Samsung Galaxy A20 vs Samsung Galaxy M20

Untuk menunjang mobilitas penggunanya, ponsel ini dibekali baterai 3.400 mAh dan sudah menjalankan sistem operasi Android 9 Pie berlapis antarmuka One UI.

Realme C2
Submerek Oppo, Realme, tidak ketinggalan untuk meramaikan ponsel murah Rp 1 jutaan, yaitu lewat Realme C2.

Realme C2. (Suara.com/Tivan Rahmat)
Realme C2. (Suara.com/Tivan Rahmat)

Hadir dengan bagian belakang berdesain diamond-cut, suksesor Realme C1 ini mengusung layar 6,1 inci beresolusi HD, chip Mediatek Helio P22, RAM hingga 3 GB, media penyimpanan hingga 32 GB, dan baterai 4.000 mAh.

Untuk urusan memotret, Realme C2 mengandalkan kamera belakang ganda dengan konfigurasi 13 MP + 2 MP. Adapun kamera depannya beresolusi 5 MP.

Realme C2 juga sudah menjalankan sistem operasi Android 9.0 Pie dengan balutan antarmuka ColorOS 6.0 khas Oppo.

Baca Juga: Punya Dana Terbatas, Ini Rekomendasi 4 Ponsel Gaming Murah 2019

Di Indonesia, harga Realme C2 dibanderol sebesar Rp 1.499.000 untuk varian RAM 2 GB + ROM 16 GB. Sedangkan versi RAM 3 GB + ROM 32 GB dijual seharga Rp 1.699.000.

REKOMENDASI

TERKINI