Suara.com - Prabowo Subianto dikabarkan sedang melakukan perjalanan ke luar negeri dengan jet pribadi berjenis Embraer Legacy 600.
Lalu, seperti apa kecanggihan dan spesifikasi teknis jet lansiran Empresa Brasileira de Aeronautica SA yang berbasis di Brasil ini? Kita intip bersama-sama.
Asal-Usul
Pesawat jenis ini sendiri sudah diproduksi pada tahun 2000 dan melakukan penerbangan perdananya setahun kemudian. Meski merupakan jet tipe lama, namun Embraer Legacy 600 mampu bersaing dengan jet-jet bisnis kecil hingga menengah dan dianggap sebagai pesawat “Super Midsize”.
Baca Juga: Terbangkan Embraer Legacy 600, Pilot Cantik ini Tembus 40 Negara
Desain
Menurut catatan Wikipedia, jet Embraer Legacy 600 milik Prabowo memiliki kapasitas 8 (belum termasuk kokpit). Satu hal lagi, jet mahal ini didesain khusus untuk seorang pebisnis.
Desain interior pesawat pribadi jenis Legacy 600 pada umumnya memiliki sofa panjang yang bisa untuk selonjoran dan ruang makan mewah. Tentu saja terdapat fasilitas kamar mandi yang berbeda dari pesawat biasa.
Tempat duduknya juga bisa diatur sedemikian rupa menjadi tempat tidur sehingga nyaman untuk perjalanan bisnis, baik jarak dekat ataupun jauh.
Performa
Di atas kertas, jet Embraer Legacy 600 memiliki panjang 26,33 m, lebar sayap 21,17 m, dan tinggi 6,76 m. Tanpa muatan, jet mewah ini memiliki bobot 16.000 kilogram dan sanggup menahan beban hingga 22.500 kilogram