Jelang WWDC 2019, Apple Siapkan 11 Model iPhone Baru

Senin, 27 Mei 2019 | 11:20 WIB
Jelang WWDC 2019, Apple Siapkan 11 Model iPhone Baru
iPhone XR diperkenalkan di Jakarta. [Suara.com/Lintang Siltya Utami]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apple tengah bersiap mengumumkan sistem operasi iOS 13 di ajang WWDC 2019 yang akan diselenggarakan pada 3 Juni hingga 7 Juni mendatang. Menjelang acara tersebut, diketahui sebelas model iPhone 2019 telah didaftarkan Apple di lembaga resmi Eurasian Economic Community (EEC).

Sebelas model iPhone tersebut akan menjadi penerus iPhone XS, XS Max, dan XR. Meski disebutkan sebelas model, hal itu bukan berarti Apple menyiapkan sebelas jenis iPhone baru.

Apple menggunakan nomor model yang berbeda-beda pada setiap versi dari smartphone yang sama. Kesebelas nomor model tersebut mencakup A2111, A2160, A2161, A2215, A2216, A2217, A2218, A2219, A2220, A2221, dan A2223 yang masih menjalankan sistem operasi iOS 12.

Dilansir dari GSM Arena, iPhone 2019 diharapkan akan datang dengan tampilan desain minor dan dilengkapi tiga kamera belakang. Sementara, untuk varian iPhone XR 2019, gawai diprediksi akan membawa dua kamera belakang.

Baca Juga: Fotografer Amatir Abadikan Bulan dan Planet, Hasilkan Gambar Memukau

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI