Suara.com - Kabar mengenai kehadiran Motorola RAZR sebagai smartphone lipat telah terdengar sejak Januari lalu. Sebelumnya, pada April lalu telah beredar penampakan smartphone tersebut berupa press render.
Kini beredar sebuah video yang semakin memperjelas tampilan dari smartphone lipat tersebut. Meskipun Motorola Razr yang dirilis pada tahun 2015 lebih dikenal dengan desain yang menampilkan keyboard, lahirnya Motorola Razr kali ini mengusung desain yang lebih modern.
Tidak seperti kebanyakan vendor yang mengeluarkan smartphone lipat, ukuran Motorola Razr tidak mencapai ukuran tablet ketika dibuka. Sebaliknya, perangkat akan menjadi seukuran smartphone pada umumnya.
Desain ini merupakan kabar gembira bagi penyuka smartphone compact. Bahkan ketika layar dilipat, maka ukuran perangkat akan menjadi setengah dari ukuran smartphone.
Baca Juga: Ini Penampakan Press Render Smartphone Lipat Motorola RAZR
Dilansir dari Gizmochina, bocoran sebelumnya mengatakan bahwa Motorola Razr 2019 akan hadir dengan layar OLED sebesar 6,2 inci beresolusi 876 x 2142 piksel. Smartphone tersebut akan ditenagai dengan chipset Snapdragon 710 dan hadir dengan dua varian RAM dan penyimpanan, yaitu masing-masing RAM sebesar 4 GB dan 6 GB serta penyimpanan 64 GB dan 128 GB.
Selain itu, perangkat ini juga dibekali dengan fitur pengisian daya TurboPower 27 W yang memiliki kapasitas baterai sebesar 2.730 mAh. Meski belum diketahui kapan smartphone ini akan dirilis, namun Motorola Razr 2019 diprediksi akan dibanderol dengan harga sekitar Rp 21,3 juta.