Segera Rilis, Ini Tanggal Peluncuran realme X

Rabu, 08 Mei 2019 | 10:13 WIB
Segera Rilis, Ini Tanggal Peluncuran realme X
Bocoran realme X. [Weibo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah mengantongi sertifikasi TENAA dan sempat muncul dalam sebuah video review di YouTube, tanggal peluncuran smartphone realme X akhirnya resmi diumumkan.

Pengumuman tersebut disampaikan melalui akun Weibo resmi realme. Smartphone anyar itu dijadwalkan akan rilis pada 15 Mei mendatang di China. Tak hanya itu, pihak realme juga akan menyediakan varian dengan harga yang lebih terjangkau, yaitu realme X Youth Edition.

Pengumuman tersebut juga menyatakan bahwa realme X akan tersedia di situs retail online seperti JD, Suning, dan TMall. Sementara itu, peluncuran resminya akan dilaksanakan di Beijing dan mengusung tema cyberpunk yang futuristik.

Berdasarkan video teaser yang telah diunggah sebelumnya, smartphone tersebut akan menjadi smartphone dengan kamera selfie pop-up pertama dari realme.

Baca Juga: Muncul di YouTube, Ini Penampakan realme X?

Bocoran realme X. [Weibo]
Bocoran realme X. [Weibo]

Smartphone yang terdaftar dengan kode RMX1901 di TENAA ini juga disebutkan akan memiliki layar sebesar 6,5 inci beresolusi Full HD Plus dan memiliki kamera selfie pop-up dengan lensa 16 MP serta berkapasitas baterai 3.680 mAh.

Desain kamera selfie pop-up yang diusung smartphone realme X ini tampak serupa dengan milik Oppo F11 Pro. Dilansir dari GSM Arena, perangkat ini akan memiliki dual kamera di bagian belakang dan warna gradien baru.

Meski belum ada informasi mengenai harga yang akan dibanderol, namun diprediksi smarphone ini akan dijual dengan harga terjangkau.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI