Suara.com - Jika 10 tahun lalu ponsel China diremehkan, kini tak bisa lagi. Bagaimana tidak, ponsel China sudah mulai mendominasi pasar ponsel global.
Meski Samsung masih jadi produsen ponsel terbanyak, namun secara global kombinasi merek China lebih mendominasi.
Baca Juga : Ponsel China Menguasai 66 Persen Pasar Negara Ini
Dari 6 besar pengiriman ponsel global, 4 di antaranya diduduki oleh ponsel China (Huawei, Xiaomi, Oppo dan Vivo).
Baca Juga: Sebelum Realme 3 Pro, 5 Ponsel Ini Duluan Pakai Qualcomm Snapdragon 710
Data survei dari IDC (International Data Corporation) mengungkapkan bahwa pengiriman ponsel China telah meningkat selama 5 tahun terakhir.
Itu membuat mereka dengan leluasa memepet pemain besar lainnya seperti Apple dan Samsung.
Tak hanya memepet, data pengiriman ponsel global kuartal pertama (Q1) 2019, mengungkapkan bahwa Huawei telah mengalahkan Apple.
Baca Juga : Bos Xiaomi Kalah Taruhan Rp 2,1 Triliun, Ini Kisahnya
Pada Q1 2019, Huawei berhasil meraih pangsa pasar 19 persen dan mengalahkan Apple di posisi ketiga dengan pangsa pasar 11,7 persen.
Baca Juga: Smartphone China Kuasai 66 Persen Pasar di Negara Ini
Huawei bahkan memepet Samsung yang masih kokoh di peringkat pertama dengan pangsa pasar 23,1 persen.