Suara.com - Samsung dirumorkan tengah menggarap layanan mirip dengan platform gaming besutan Apple, Apple Arcade. Informasi ini sendiri diungkap pertama kali oleh LetsGoDigital beberapa waktu lalu.
Sementara itu, BGR melaporkan pada Selasa (30/4/2019) bahwa rencana Samsung ini diketahui dari nama merek yang didaftarkan Samsung ke badan paten Amerika Serikat.
Dalam pengajuan itu, perusahaan asal Korea Selatan tersebut mengajukan merek baru dengan nama PlayGalaxy Link.
Sedangkan untuk penjelasan mengenai Samsung PlayGalaxy Link, ini merupakan software game mobile yang dapat diunduh, game online augmented reality, hingga game konsol yang bisa diakses dari beragam perangkat mobile.
Baca Juga: Mirip Smartphone, Samsung Rilis Televisi Vertikal
Sepintas, layanan ini memang terlihat seeprti dengan layanan yang ditawarkan Apple Arcade. Pasalnya, Apple juga memberikan layanan game berlangganan untuk para pemilik perangkat berbasis iOS.
Indikasi pembuatan layanan game oleh Samsung ini juga terlihat dari laporan sebelumnya yang mengatakan bahwa Samsung baru mengikat kerjasama dengan Hatch, anak perusahaan pengembang game Rovio.
Lewat kerja sama tersebut, Samsung menawarkan akses Hatch Premium gratis selama tiga bulan untuk para pengguna Galaxy S10 5G di Korea Selatan.
Sayangnya, pihak Samsung sendiri belum memberikan pernyataan resmi soal PlayGalaxy Link.
Baca Juga: Baru Diluncurkan, Samsung Galaxy S10 5G Terbakar Saat Digunakan