Mayday, 60 e-Commerce Banjir Diskon dan Hadiah

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 30 April 2019 | 09:34 WIB
Mayday, 60 e-Commerce Banjir Diskon dan Hadiah
Kampanye Mayday Madness. [Dok. Meyday Madness]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dikenal sebagai Hari Buruh, 1 Mei, berbagai pihak kerap memanfaat momen ini, tidak ketinggalan para praktisi e-Commerce dengan kampanye bertajuk Mayday Madness! Kini lebih dari 60 e-Commerce dan UKM di Indonesia akan memeriahkan perayaan Mayday Madness, tepat 1 Mei mendatang.

Pesta diskon belanja online yang turut didukung oleh BCA ini menghadirkan diskon besar-besaran dari berbagai kategori, seperti elektronik, fashion, kosmetik, kesehatan dan sebagainya. Ketua Panitia Mayday Madness, Taufik Darmawan mengapresiasi konsistensi para praktisi e-Commerce dan UKM di Indonesia ini.

“Mayday Madness bukan hanya diprakarsai para penyelenggara, tapi semangat yang sama hadir dari seluruh peserta yang tahun ini diikuti oleh lebih dari 60 e-Commerce dan UKM di Indonesia. Kami menargetkan revenue dan traffic hingga 5x lebih tinggi dari hari normal," ujarnya dalam keterangan resminya.

Pengalaman berbelanja yang sangat mudah dapat diakses melalui www.itsmayday.com oleh para konsumen di Indonesia, dengan pilihan diskon dari puluhan e-Commerce dan UKM. Jutaan produk dihadirkan dengan potongan harga cuma-cuma yang dapat diakses hanya empat hari.

Baca Juga: Paten Ponsel Baru Samsung Ini Kok Mirip Vivo NEX Dual?

Program yang berlangsung selama 4 hari ini dimulai dengan promo diskon hingga 50 persen, pada 30 April – 3 Mei. Semua konsumen dapat nikmati diskon khusus selama 4 hari.

Tepat pada 1 Mei, konsumen akan dimanjakan dengan promo 1 hari (Crazy Coupons). Konsumen akan mendapatkan promo besar-besaran dengan menggunakan kode voucher mayday19 di semua e-Commerce website partner.

Khusus di tanggal 2 dan 3 Mei, akan ada promo midday madness, yakni terbatas hanya di jam 09.00 – 18.00 WIB, untuk mendapatkan diskon 50 persen di semua e-Commerce partner.

Taufik berharap, Mayday Madness 2019 yang telah menjadi Festival e-Commerce ini, turut berkontribusi dalam perkembangan ekonomi digital, serta industri belanja online.

Baca Juga: Elon Musk Kembali Pamer Roketnya, Tapi Ini Respon Warganet

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI