Suara.com - Penjualan Nintendo Switch Online Capai 9,8 Juta Pelanggan.
Selain versi konsolnya, Nintendo Switch Online rupanya cukup diminati kalangan gamers di seluruh dunia.
Menurut laporan Nintendoenthusiast pada Minggu (28/4/2019), pihak internal perusahaan baru saja merilis laporan hasil keuangan untuk tahun fiskal yang berakhir Maret 2019 lalu.
Dalam laporan tersebut, diketahui jika mereka memiliki lebih dari 9,8 juta pelanggan Nintendo Switch Online.
Baca Juga: Doraemon Story of Season Akan Hadir di Nintendo Switch dan PC
Menariknya, angka tersebut tidak termasuk dengan jumlah anggota Nintendo Switch Online yang mengikuti masa percobaan gratis alias free trial, melainkan yang berbayar.
Di sisi lain, jumlah tersebut hanya sepertiga dari total pemilik Switch yang hampir mencapai 30 juta pengguna di seluruh dunia.
Pada kesempatan yang sama, produsen game asal Jepang ini juga mengumumkan bahwa game gratis yang mereka tawarkan kepada pengguna, Tetris, sudah dimainkan lebih dari 2,8 juta akun.
Sementara itu, Nintendo juga dikabarkan tengah menyiapkan beberapa kejutan di tahun ini bagi para pemilik konsol Switch, termasuk berencana merilis The Legend of Zelda: Link's Awakening, Tetris 99 dan Mario Maker 2.
Baca Juga: Dijual Murah Justru Nintendo Labo Mendapat Respon Negatif, Lho Kok?