Nonton Film di Smartphone, Warganet Ini Minta Bantuan Kucingnya Pegangin

Senin, 22 April 2019 | 12:06 WIB
Nonton Film di Smartphone, Warganet Ini Minta Bantuan Kucingnya Pegangin
Menonton film di Smartphone. (Twitter/@AlamiSadHomie)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hobi menonton video atau film di smartphone sekarang menjadi hal yang lumrah, pasalnya smartphone keluaran terbaru sudah dilengkapi dengan fitur dan kualitas yang mendukung menonton film dan video. 

Namun memegang smartphone sepanjang menonton film pastinya tidak memungkinkan. Tapi tak ada yang tak mungkin bagi warganet yang tak kehabisan akal satu ini.

Idenya menonton film di smartphone tanpa harus capek memegang ponselnya ini viral di Twitter.

Penampakannya diunggah oleh akun @AlamiSadHomie di Twitter. Dalam foto tersebut terlihat warganet berbaju merah sedang tidur menyamping menghadap smartphone miliknya.

Baca Juga: Setelah Viral di Twitter, KPU Ralat Peroleh Suara Prabowo di Dumai

Ia terlihat sedang menikmati sebuah video dengan nyaman tanpa harus pegal memegang smartphone-nya.

Jelas saja, ia memanfaatkan kucing peliharaanya untuk memegangi smartphone miliknya agar ia dapat nyaman menonton film.

Menonton film di Smartphone. (Twitter/@AlamiSadHomie)
Menonton film di Smartphone. (Twitter/@AlamiSadHomie)

Kucing tersebut dengan santainya duduk sambil memegangi smartphone di atas bantal. 

Aksi kocak dan ide kreatifnya ini mengundang warganet untuk berkomentar pada unggahannya ini.

@mtriwinarko ''Ahirnya kucing oren berguna''

Baca Juga: Tantangan Mengetes Sepatu Vans Asli Viral di Twitter! Berani Coba?

@rapuhzeel ''inilah gunanya kocheng''

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI