Suara.com - Presiden Indonesia satu ini terkenal aktif menggandeng kaum milenial, salah satu caranya dengan aktif di channel YouTube miliknya. Menariknya, channel resmi milik Jokowi menembus rekor lebih dari 1 juta subsciber atau pengikut.
Dari pantauan Suara.com, hingga saat ini channel dengan nama Presiden Joko Widodo meraih 1.053.823 subscribers.
Channel YouTube miliknya kerap digunakan Joko Widodo untuk menyebarkan berbagai informasi.
Berkat pencapaiannya, banyak netizen yang memberi selamat atas perolehan jumlah subscriber YouTube yang melebihi 1 juta ini.
Baca Juga: Pengikut Jokowi di YouTube Lampaui Angka 1 Juta
Channel YouTube Presiden Joko Widodo pertama kali aktif pada 6 Mei 2015. Berdasarkan statistik dari Social Blade, selama aktif di YouTube, Presiden Joko Widodo telah mengunggah video sebanyak 335 video.
Dengan ratusan video yang diunggah, akun tersebut telah mendapatkan lebih dari 40,9 juta View.
Kinerja channel YouTube Jokowi meningkat pesat dalam kurun waktu 30 hari terakhir. Tercatat, terdapat penambahan lebih dari 200 ribu subscriber hanya dalam waktu 30 hari saja.
Video terakhir yang diunggah oleh channel YouTube Jokowi adalah mengenai kemajuan alusista buatan Pindad Indonesia dan kemajuan jalan tol trans Jawa.
Banyak netizen yang mengomentari pencapaian channel YouTube Jokowi pada video terakhir yang diunggah serta memberikan selamat atasnya.
Baca Juga: Tutorial Makeup Karakter Chocolat Noucome dari Youtube Millenism
''1M SUBSCRIBER (emoji smile).. CONGRATULATIONS,'' tulis Faqih Ridho.