Suara.com - Studi terbaru mengungkap temuan menarik karena menyimpulkan bahwa kebanyakan pengguna baru Google Pixel 3 dan OnePlus 6T merupakan eks pengguna ponsel keluaran Samsung.
Hal ini dipublikasikan oleh Counterpoint Research. Sebagaimana dikutip dari Ubergizmo, Jumat (12/4/2019), 51 persen pengguna baru Google Pixel 3 berasal dari mantan konsumen ponsel Samsung.
Sedangkan sisanya, 18 persen adalah mantan pengguna ponsel besutan Apple, iPhone. Sebanyak 14 persen lainnya eks pengguna Motorola, dan 17 persen terakhir merupakan pengguna gabungan dari merek ponsel lain.
Adapun yang baru menggunakan OnePlus 6T, 37 persen diantaranya juga merupakan mantan pengguna Samsung, disusul eks pemakai iPhone (16 persen), LG (15 persen), dan merek lainnya dengan 32 persen.
Baca Juga: Konten Ini Paling populer Diakses Pengguna Smartphone Indonesia
Counterpoint Research juga menyebut bahwa Google dengan merek Pixel dianggap berhasil membangun citra perusahaan di tengah persaingan ponsel Android yang kian kompetitif.
Selain itu, mereka juga memprediksi bahwa line-up terbaru Google Pixel akan menjadi salah satu barometer untuk ponsel yang menjual kemampuan kameranya.
Meski begitu, satu kesimpulan lainnya yang didapat dari riset tersebut adalah Google masih belum sanggup memikat pengguna iPhone. Hal ini terlihat dari penemuan Counterpoint Research, sebanyak 18 persen saja, pengguna iPhone berpaling ke Pixel.